Apple resmi merilis iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max. Berapa harga iPhone 13 series ini?
Secara tampilan, tidak banyak berubah jika dibanding iPhone 12. Namun, notch iPhone 13 series terlihat 20 persen lebih kecil dibanding pendahulunya.
Baca Juga:
Ini Spek iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, iPhone 13 Pro Max
Perubahan sedikit juga dilakukan pada letak kamera belakang di iPhone 13 dan iPhone 13 Mini. Posisi kamera belakang kini dibuat diagonal.
Untuk dapur pacu, iPhone 13 series dibekali dengan chipset terbaru yakni chip Apple A15 Bionic. Chip ini diklaim lebih baik dibanding pesaing Apple saat ini.
Berikut harga lengkap iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max di Amerika Serikat:
iPhone 13
- iPhone 13 128 GB harganya USD 799 atau Rp 11,4 juta
- iPhone 13 256 GB harganya USD 899 atau Rp 12,8 juta
- iPhone 13 512 GB harganya USD 1.099 atau Rp 15,7 juta
iPhone 13 Mini
- iPhone 13 Mini 128 GB harganya USD 699 atau Rp 9,9 juta
- iPhone 13 Mini 256 GB harganya USD 799 atau Rp 11,4 juta
- iPhone 13 Mini 512 GB harganya USD 999 atau Rp 14,2 juta
iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro 128 GB harganya USD 999 atau Rp 14,2 juta
- iPhone 13 Pro 256 GB harganya USD 1.099 atau Rp 15,7 juta
- iPhone 13 Pro 512 GB harganya USD 1.299 atau Rp 18,5 juta
- iPhone 13 Pro 1 TB harganya USD 1.499 atau Rp 21,4 juta
iPhone 13 Pro Max
- iPhone 13 Pro Max 128 GB harganya USD 1.099 atau Rp 15,7 juta
- iPhone 13 Pro Max 256 GB harganya USD 1.199 atau Rp 17,1 juta
- iPhone 13 Pro Max 512 GB harganya USD 1.399 atau Rp 19,9 juta
- iPhone 13 Pro Max 1 TB harganya USD 1.599 atau atau Rp 22,8 juta
Kapan mulai bisa dipesan?
Apple menyatakan iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max sudah bisa dipesan mulai Jumat, 17 September 2021. Sedangkan penjualan offline akan dilakukan pada 24 September.
Baca Juga:
- Daftar HP yang Tak Bisa Pakai WhatsApp Lagi Mulai 1 November
- Rekomendasi 5 Smartphone 5G Termurah, Harga Mulai Rp2 Jutaan
- Spesifikasi Lengkap Vivo Y53s, HP Rp3 Jutaan dengan RAM Jumbo
- MUI, Yenny Wahid & HNW Tanggapi Video Santri Hafidz Quran Tutup Kuping
- Ketua KPI Sebut Propaganda Malaysia, Upin & Ipin: Pertujukan Hebat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News