Media sosial tengah dihebohkan beredarnya video rekaman CCTV yang diterima pengguna WhatsApp. Video itu kemudian membuat HP si penerima tiba-tiba error dan me-restart ulang.
Video yang beredar di WhatsApp itu menampilkan rekaman CCTV sebuah cafe yang tengah menyajikan live music. Pada saat tiga detik video itu diputar, HP pengguna itu kemudian tidak bisa dinyalakan.
Netizen di Twitter menyatakan, video itu tak hanya dikirim via WhatsApp, tetapi juga diunggah di status aplikasi kirim pesan itu. Netizen kemudian menyebut video itu sebagai video Bjorka atau video Virtex.
Video Virtex atau video Bjorka bikin HP error
Kenapa HP bisa error gegara video itu?
Chairman Communication & Information System Security Research Center (CISSReC) Pratama Persadha, menjelaskan, kemungkinan besar hal tersebut adalah sebuah virtex alias virus text.
"Virtex dibuat sedemikian rupa sehingga bisa mengakibatkan WA crash karena berisi karakter dalam jumlah besar. Di virtex yang besar dan berbahaya bisa sampai 66.000 lebih karakter yang bisa mengakibatkan WA crash dan ponsel kita mati atau melambat," kata Pratama dalam keterangannya.
Video rekaman CCTV yang disebut mengandung Virtex atau video Bjorka
Menurutnya, biasanya yang dikirimkan adalah sebuah pesan singkat. Namun kali ini sudah berupa video. Dia menduga ini adalah sejenis video malware yang mengandung script yang dirancang untuk memanfaatkan bug sistem operasi Android.
"Malware semacam itu mungkin tersembunyi dalam aplikasi atau situs web yang tidak aman dan dapat menyebar melalui media sosial atau aplikasi pesan instan," jelasnya.
Baca juga
Waspada Undangan Pernikahan Via WhatsApp Penguras Rekening
"Ketika kita menonton video atau mengakses situs web yang terinfeksi, skrip malware dapat memicu bug atau celah keamanan pada sistem operasi Android," ujarnya.
Pratama menjelaskan cara kerja dari Virtez tersebut. Menurutnya, pembuat video akan memasukkan file exploit yang dibuat dengan metode teknik reverse engineering ke dalam video.
Untuk mengatasi hal ini adalah dengan selalu memperbaharui sistem Android dan tidak membuka atau langsung menghaps pesan dari nomor tak dikenal.
"Sebenarnya cara mengatasi mudah, yaitu dengan selalu meng-update sistem Androidnya dan sepertinya untuk pengguna iOS tidak terpengaruh," jelas dia.
"Selain itu jangan pernah buka file baik video maupun file lainnya dari nomor tidak dikenal," ujarnya.
Artikel lainnya: Mertua Didiagnosa Stroke Kuping, Kiky Saputri Diketawain Dokternya di Singapura
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News