Gerhana Bulan Total bakal terjadi hari ini, Selasa, 8 November 2022. Ini merupakan gerhana terakhir yang bisa dinikmati di 2022.
Gerhana Bulan total adalah fenomena astronomis ketika seluruh permukaan Bulan memasuki bayangan inti (umbra) Bumi. Hal ini disebabkan oleh konfigurasi antara Bulan, Bumi dan Matahari membentuk garis lurus.
Gerhana Bulan Total bisa dinikmati di seluruh wilayah Indonesia. Gerhana kali ini terjadi dengan durasi total selama 1 jam, 24 menit, 58 detik. Sedangkan durasi umbral (sebagian + total) akan berlanbsung selama 3 jam, 39 menit, 50 detik.
Puncak Gerhana Bulan Total dapat disaksikan mulai pukul 18.00 WIB atau 19.00 Wita, atau 20.00 WIT.
Baca juga
Saksikan Gerhana Bulan Total 8 November 2022 di Indonesia, Ini Jadwal dan Lokasinya
Bagi yang tidak dapat menikmati langsung gegara kondisi awan mendung atau hujan, jangan takut. Anda masih bisa menikmati Gerhana Bulan Total 8 November 2022.
Lembaga Penerbangan Antariknsa Nasional atau Lapan dan Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa (ORPA) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menyiapkan link live streaming momen Gerhana Bulan Total 8 November 2022.
"Buat #KawanBRIN jangan lupa ikut mengamat ya. Live streaming melalui channel YouTube BRIN Biak atau bisa langsung melalui tautan berikut https://s.id/pengamatanGBTbiak," tulis BRIN Biak.
BRIN Pasuruan juga mengadakan pengamatan Gerhana Bulan Total loh, yuk kunjungi tautan:
bit.ly/GBT_BRIN_Pasuruan.
Baca juga
Gerhana Bulan Total 8 November, Ini Mitos-mitos yang Ada Termasuk Untuk Ibu Hamil
Berikut ini waktu dan wilayah di Indonesia yang dapat teramati untuk setiap kontak gerhana:
- Awal Penumbra (P1)
Waktu: 15.02.17 WIB, 16.02.17 Wita, 17.02.17 WIT
Tidak dapat diamati di seluruh Indonesia - Awal Sebagian (U1)
Waktu: 16.09.12 WIB, 17.09.12 Wita, 18.09.12 WIT
Lokasi: Papua, Papua Barat, P. Seram, P. Halmahera, Kep. Aru, Kep. Kai, Kep. Tanimbar - Awal Total (U2)
Waktu: 17.16.39 WIB, 18.16.39 Wita, 19.16.39 WIT
Lokasi: Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, Sulawesi NTT, NTB, Bali, Kaltara, Kaltim, Kalsel, Kalteng, Kapuas Hulu - Puncak Gerhana
Waktu: 18.00.22 WIB, 19.00.22 Wita, 20.00.22 WIT
Lokasi: Seluruh Indonesia kecuali Aceh, Sumut, Sumbar, Bengkulu - Akhir Total (U3)
Waktu: 18.41.37 WIB, 19.41.37 Wita, 20.41.37 WIB
Lokasi: Dapat diamati di seluruh Indonesia - Akhir Sebagian (U4)
Waktu: 19.49.03 WIB, 20.49.03 Wita, 21.49.03 WIT
Lokasi: Dapat diamati di seluruh Indonesia - Akhir Penumbra (P4)
Waktu: 20.56.08 WIB, 21.56.08 Wita, 22.56.08 WIT
Lokasi: Dapat diamati di seluruh Indonesia
Baca juga: Uang Rp2 Miliar Milik Nasabah Bank Sulselbar Raib, Begini Kronologinya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News