Tips Mudah Cara Kirim Pesan WhatsApp Tanpa Simpan Nomor

  • Arry
  • 21 Agt 2021 17:01
WhatsApp(antonbe/Pixabay.com)

WhatsApp kini menjadi aplikasi kirim pesan instan yang paling populer. Via WhatsApp, pengguna bisa saling mengirim pesan berupa teks, video, foto, bahkan dokumen ke pengguna lain.

Dalam menggunakan WhatsApp, nomor telepon tentu menjadi aspek yang paling penting untuk mengirimkan pesan. Pengguna tidak akan dapat mengirim pesan ke nomor yang tidak tersimpan di daftar nomor kontak.

Lalu bagaimana solusi agar dapat mengirim pesan lewat WhatsApp tanpa harus menyimpan nomor?

Sebenarnya hanya dalam kasus tertentu saja Anda bisa melakukannya, seperti jika Anda dan orang yang Anda kirimi pesan berada dalam grup yang sama. Anda dapat mengakses kontak mereka lewat daftar anggota dan tanpa harus menyimpan di daftar kontak.

Baca Juga:
4 Tanda Kalau WhatsApp Anda Diblokir

Namun, Anda masih bisa berkirim pesan lewat WhatsApp tanpa harus saling menyimpan kontak. Ini bisa jadi solusi untuk Anda yang enggan menyimpan banyak kontak di ponsel atau tidak ingin menyimpan nomor seseorang karena alasan tertentu.

Lalu bagaimana caranya? Anda bisa memanfaatkan tautan link http://wa.me/xxxxxxxxx, atau http://api.whatsapp.com/send?phone=xxxxxxxxx.

Hanya dengan menggunakan link tersebut Anda bisa mengirimkan pesan lewat WhatsApp tanpa harus menyimpan kontak.

Anda juga tidak perlu memasang aplikasi pihak ketiga yang mungkin bisa berbahaya bagi keamanan data di ponsel Anda. Link ini juga dapat diakses lewat Android maupun iOS, jadi Anda tidak perlu khawatir.

Baca Juga:
Pengemudi BMW Isi BBM Sampai Rp600 Ribu, Bukannya Bayar Malah Kabur

Berikut cara mengirim pesan WhatsApp tanpa menambahkan kontak:

1. Salin salah satu link atau tautan ini, http://wa.me/xxxxxxxxx atau http://api.whatsapp.com/send?phone=xxxxxxxxx di bilah alamat browser favorit Anda.

2. Ganti tanda xxxxxxxxx dengan nomor tujuan Anda, sertakan kode negara tanpa menambahkan tanda plus (+). Kode negara Indonesia adalah 62. Contoh http://wa.me/6281234567890 atau http://api.whatsapp.com/send?phone=6281234567890

3. Setelah Anda memasukkan nomor tujuan dengan kode negara tanpa menambahkan tanda plus, selanjutnya klik enter untuk membuka tautan.

4. Selanjutnya, Anda akan melihat halaman web WhatsApp dengan nomor telepon penerima dan tombol pesan hijau. Ketuk tombol tersebut dan Anda akan diarahkan ke WhatsApp.

Setelah melakukan langkah-langkah tersebut, sekarang Anda bisa mengirim pesan lewat WhatsApp tanpa harus menyimpan kontak, dan hanya menggunakan link atau tautan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait