Pekan ke-22 Liga Inggris rampung digelar hingga Jumat, 2 Februari 2024. Hasilnya, West Ham United bermain imbang melawan Bournemouth, sementara itu Manchester United menangi drama laga tujuh gol.
Duel Wolverhampton Wanderers vs Manchester United digelar di Stadion Molineux, Wolverhampton. Setan Merah memenangi laga dengan skor 4-3.
Man United mendominasi pertandingan ini di awal laga. Marcus Rashford membuka gol bagi Setan Merah di menit ke-5 usai menerima umpan dari Rasmus Hojlund.
Man United menggandakan keunggulan lewat Hojlund di menit ke-22. Dua gol ini membuat Manchester United unggul 2-0 atas Wolves di babak pertama.
Baca juga
Liga Inggris: Rekor Unik Nunez Usai Liverpool Sikat Chelsea, Man City ke Posisi 2
Pada babak kedua, Wolves berhasil mendobrak dominasi Setan Merah. Sebuah pelanggaran yang dilakukan Casemiro terhadap Pedro Neto membuahkan hukuman penalti. Pablo Sarabia yang menjadi eksekutor berhasil menaklukkan Andre Onana di menit ke-71.
Empat menit berselang Scott McTominay mencetak gol ketiga Man United. Wolves tak mau menyerah meski tertinggal 1-3.
Di menit ke-85 Max Kilman berhasil memperpendek ketertinggalan. Dan pada masa injury time 90+5, Neto berhasil menyamakan skor menjadi 3-3 usai memanfaatkan blunder Onana.
Wolverhampton Wanderers vs Manchester United 3-4: Gol Kobie Mainoo di menit ke-90+7 memastikan kemenangan Setan Merah (premierleague.com)
Gol kemenangan Setan Merah akhirnya lahir pada menit ke=90+7. Tendangan mendatar dan melengkung Kobbie Mainoo berhasil merobek gawang Wolves. Man United pun mengunci kemenangan atas Wolves 4-3.
Baca juga
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Pepet Liverpool, Villa Gagal Geser man City
Hasil ini membawa Man United kini naik ke peringkat 7 Klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 35 poin dari 22 pertandingan.
Sementara itu di pertandingan lainnya, West Ham United vs Bournemouth yang digelar di London Stadium berakhir imbang 1-1.
Dominic Solanke berhasil membawa Bournemouth unggul di menit ke-3. Namun James Ward-Prowse menyamakan skor menjadi 1-1 lewat titik penalti.
Selanjutnya hasil dan klasemen Liga Inggris >>>
Hasil Liga Inggris
West Ham United vs Bournemouth 1-1
(James Ward-Prose 61'-pen; Dominic Solanke 3')
Wolverhampton Wanderers vs Manchester United 3-4
(Pablo Sarabia 71'-pen, Max Kilman 85', Pedro Neto 90+5'; Marcus Rashford 5', Rasmus Hojlund 22', Scott McTominay 75', Kobbie Mainoo 90+7')
Manchester City vs Burnley 3-1
(Julian Alvarez 16', 22, Rodri 46'; Ameen Al-Dakhil 90+3')
Tottenham Hotspur vs Brentford 3-2
(Destiny Udogie 48', Brennan Johnson 49', Richarlison 56'; Neal Maupay 15', Ivan Toney 67')
Liverpool vs Chelsea 4-1
(Diogo Jota 23', Conor Bradley 39', dan Domonik Szoboszlai 65', Luis Diaz 79'; Christopher Nkunku 71')"
Nottingham Forest vs Arsenal 1-2
(Taiwo Awoniyi 89'; Gabriel Jesus 65', Bukayo Saka 72')
Luton Town vs Brighton & Hove Albion 4-0
(Elijah Adebayo 1', 42', 56'; Chiedozie Ogbene 3')
Fulham vs Everton 0-0
Crystal Palace vs Sheffield United 3-2
(Eberechi Eze 17', 27', Michael Olise 67'; Ben Brereton Diaz 1', James McAtee 20')
Aston Villa vs Newcastle United 1-3
(Ollie Watkins 72'; Fabian Schar 32', 36', Alex Moreno 52'-bd)
Klasemen Liga Inggris
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News