Jadwal Final Indonesia Masters 2024: Asa Leo-Daniel Raih Juara

  • Arry
  • 28 Jan 2024 09:49
Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin(humas/pbsi.id)

Indonesia Masters 2024 memasuki babak final. Indonesia mengiriman satu wakil saja yakni Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin di babak puncak turnamen Super 500 ini.

Rangkaian Final Indonesia Masters 2024 digelar di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 28 Januari 2024, mulai pukul 13.00 WIB. China menirimkan empat wakil, disusul Jepang yang masing-masing dua wakil. Sedangkan Kanada dan Indonesia satu wakil.

Ganda putra Leo-Daniel sukses melaju ke fial usai mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto. Leo-Daniel menang dalam tiga gim 19-21, 21-14, 21-17.

Baca juga
Kalah Lawan Wakil Kanada, Anthony Ginting Gagal ke Final Indonesia Masters 2024

Di partai final, Leo-Daniel akan menghadapi unggulan kedua asal Denmark, Kim Astrup-Anders Skaarup Rasmussen. Ini pertemuan ke-9 bagi kedua pasangan. Hasilnya, Leo-Daniel hanya meraih tiga kemenangan di delapan pertemuan sebelumnya.

Jadwal final Indonesia Masters 2024, Minggu 28 Januari:

  1. [Match 1] - XD - Zheng Si Wei-Huang Ya Qiong (China-1) vs Hiroki Midorikawa-Natsu Saito (Jepang)
  2. [Match 2] - WD - Zhang Shu Xian-Zheng Yu (China-6) vs Liu Sheng Shu-Tan Ning (China-7)
  3. [Match 3] - WS - Wang Zhi Yi (China-8) vs Nozomi Okuhara (Jepang)
  4. [Match 4] - MS - Anders Antonsen (Denmark-8) vs Brian Yang (Kanada)
  5. [Match 5] - MD - Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin (Indonesia-7) vs Kim Astrup-Anders Skaarup Rasmussen (Denmark-2)

Artikel lainnya: Ganjar Pranowo Minta Jokowi Jelaskan Pose Dua Jari dari Mobil Kepresidenan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait