Liga Inggris: 2 Pemain Terbuang Bawa MU Menang, Chelsea Comeback, Spurs Gusur City

  • Arry
  • 8 Okt 2023 08:51
Manchester United vs Brentford 2-1: Scott McTominay yang sudah jarang dimainkan Erik ten Hag menjadi pahlawan Setan Merah usai mencetak brace kemenangan MU(premier league/premierleague.com)

Di pertandingan lain, Chelsea juga meraih kemenangan dramatis. The Blues yang sempat tertinggal 0-1, berbalik unggul dan menghantam Burnley 4-1.

Bermain di Stadion Turf Moor, Burnley yang bertindak sebagai tuan rumah unggul terlebih dahulu di menit ke-15 lewat gol yang dicetak Wilson Odobert.

Petaka bagi Burnley bermula di menit ke-42 saat Ameen Al Dakhil mencetak gol bunuh diri. Skor kemudian berubah menjadi 1-1. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Chelsea tampil luar biasa. Di menit ke-50, Cole Palmer membuat The Blues unggul 2-1.

    Burnley vs Chelsea 1-4, Raheem Sterling menyumbang satu gol kemenangan The Blues

Raheem Sterling membuat Chelsea menjauh saat mencetak gol di menit ke-65. Dan Nicolas Jackson menutup kemenangan Chelsea di menit ke-74. Chelsea pun mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 4-1.

Hasil ini membuat Chelsea naik ke peringkat 11 klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 11 angka dari 8 pertandingan.

Sementara itu pemuncak klasemen kini untuk sementara dipegang Tottenham Hotspur. Hal ini terjadi usai Spurs meraih kemenangan atas tim promosi, Luton.

    Luton vs Tottenham Hotspur 0-1, Spurs sementara memuncaki klasemen Liga Inggris

Gol dari Micky van de Ven di menit ke-52 menjadi gol kemenangan Spurs dalam pertandingan ini.

Kemenangan ini pun membuat Spurs menggeser Manchester City dari puncak klasemen. Tim asal London itu untuk sementara nangkring di puncak klasemen dengan mengoleksi 20 poin dari 8 kali bertanding.

Sementara itu Man City baru akan bertanding pada Minggu, 8 Oktober malam ini melawan Arsenal.


Hasil dan klasemen Liga Inggris >>>

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait