Hasil Bulutangkis Asian Games 2023: Kalah dari China, Tim Putri Indonesia Tersingkir

  • Arry
  • 29 Sep 2023 13:14
Tunggal Putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung(bwf official/bwfbadminton.com)

Tim bulutangkis putri Indonesia tersingkir dari Asian Games 2023. Hasil ini setelah Gregoria Mariska Tunjung Cs kalah melawan China di babak perempat final.

Duel Indonesia vs China digelar di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, Jumat, 29 September 2023. Indonesia kalah 0-3 dari tuan rumah.

Pada partai pertama, Indonesia menurunkan Gregoria Mariska Tunjung untuk melawan Chen Yu Fei. Tanpa perlawanan, Jorji tumbang dengan skor 14-21, 12,21.

Pada pertandingan kedua giliran ganda putri Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti yang bertanding melawan Chen Qin Cheng-Jia Yi Fan.

Apri-Siti fadia harus mengakui perlawanan Chen-Jia dalam pertarungan rubber game dengan skor 12-21, 21-19, 20-22. Kekalahan ini membuat Indonesia tertiggal 0-2 dari China.

"Kami bersyukur dengan permainan kami hari ini. Kami bisa bermain dengan lepas dan bisa menerapkan permainan yang baik, yang kami mau sampai akhir," kata Apriyani dikutip dari keterangan resmi PBSI.

"Memang hanya di poin-poin terakhirnya saja tadi tidak pasa penerapan polanya dan dari situ kami belajar lagi dari lawan."

Indonesia dipastikan gugur usai tunggal kedua, Putri Kusuma Wardani juga kalah melawan wakil China, He Bing Jiao. Putri KW kalah dalam dua gim langsung, 15-21 dan 19-21.

Meksi tumbang di sektor beregu, para pebulutangkis putri Indonesia ini masih memiliki kesempatan menyumbang medali di nomor perorangan yang pertandingannya akan dimulai pada Senin, 2 Oktober 2023.

Rekap hasil nomor beregu putri Indonesia vs China

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei: 21-14 21-12.
  • Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chen Qing Chen-Jia Yi Fan: 12-12 21-19 20-22.
  • Putri Kusuma Wardani vs He Bing Jiao: 15-21 19-21.

Artikel lainnya: PT KAI Tebar Tiket Promo Mulai Rp50 Ribu, Ini Daftar 55 Rutenya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait