Viral di media sosial sebuah pertandingan sepakbola di Palestina ditembaki gas air mata oleh tentara Israel. Insiden ini membuat para pemain hingga penonton panik menyelamatkan diri.
Peristiwa itu terjadi pada laga final Yasser Arafat Cup 2023, yang digelar pada Kamis, 30 Maret 2023. Pertandingan digelar di Stadion Faisal Al Husseini, Yerusalem, sekitar pukul 21.00 waktu setempat.
Pertandingan mempertemukan dua tim unggulan Liga Utama Tepi Barat, yakni Jabal Al Mukkabber vs Balata FC. Pertandingan ini ditonton sekitar seratusan orrang, baik dewasa dan anak-anak.
Middle East Eye menulis, saat pertandingan masuk waktu jeda, tentara Israel yang berada di luar stadion tiba-tiba menembaki lapangan dengan gas air mata. Insiden ini pun langsung membuat penonton panik.
Baca juga
Jokowi Bicara Polemik Israel di Piala Dunia U-20: Jangan Campur Politik dan Olahraga
Anak-anak dan wanita banyak yang berjatuhan akibat sesak nafas. Sejumlah penonton hingga pemain ikut menyelamatkan para korban.
Tentara Israel tembali pertandingan sepakbola Liga Palestina dengan gas air mata
Akibat dari peristiwa ini, pertandingan sempat dihentikan. Namun setelah situasi kondusif, pertandingan kembali dilnajutkan dengan persetujuan kedua tim. Pertandingan ini kemudian dimenangkan Jabal Al Mukkabber dengan skor 1-0.
Pertandingan tersebut dihadiri pula oleh Dubes Turki untuk Palestina, Ahmet Riza Demirer dan ketua Palestinian Football Association (PFA) Jibril al-Rajoub. Dan keduanya selamat.
Baca juga
PDIP Kritik Standar Ganda FIFA: Bandingkan Nasib Israel dan Rusia
"Mereka seperti neo-Nazi yang menargetkan pemain dan penggemar sepakbola di lapangan," kata Jibril al-Rajoub.
Rajoub menjelaskan, sebelum pertandingan berlangsung, tidak ada gesekan antara masyarakat Palestina dan tentara Israel. Terutama saat berada di sekitar stadion.
"Kami akan mengirim surat ke FIFA demi mengakhiri terorisme terhadap olahraga," tutupnya.
Artikel lainnya: Pemerintah Naikkan Harga Beras, Ini Rincian Lengkapnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News