Arsenal semakin nyaman di puncak klasemen Liga Inggris usai pesta gol saat melawan Everton. Sementara Liverpool mengalahkan Wolverhampton Wanderers lewat aksi ciamik Mohamed Salah.
Dari duel Arsenal vs Everton tersaji di Stadion Emirates, Kamis, 2 Maret 2023 dini hari WIB. Arsenal menang telak 4 gol tanpa balas.
Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka menjadi bintang dalam pertandingan ini. Martinelli mencetak dua gol bagi The Gunners, sementara Saka menyumbang satu gol dan satu assist untuk Meriam London.
Saka membuka keran gol untuk Arsenal di menit ke-40. Pada menit ke-45, Saka berperan besar bagi gol yang dicetak Martinelli. Babak pertama Arsenal unggul 2-0.
Di babak kedua, Martin Odegaard memperlebar keunggulan Arsenal di menit ke-71. Dan Martinelli menutup pesta gol Arsenal di menit ke-81. Duel Arsenal vs Everton berakhir dengan skor 4-0.
Kemenangan telak ini membawa Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris. Pasukan Mikel Arteta itu kini mengoleksi nilai 60 dari 25 kali bertanding. The Gunners unggul lima poin dari Manchester City yang berada di urutan kedua.
Di pertandingan lain, tersaji laga Liverpool vs Wolverhampton Wanderers di Stadion Anfield. Pertandingan berakhir dengan sor 2-0 untuk kemenangan The Reds.
Liverpool langsung tampil menyerang sejak pertandingan dimulai. Meski demikia, tak ada gol tercipta dibabak pertama. Skor 0-0.
Di babak kedua, variasi-variasi serangan Liverpool lebih menggigit dibanding babak pertama. Wolves pun tertolong dengan penampilan apik dari kiper Jose Sa yang menghalau serangan The Reds.
Liverpool akhirnya mampu menjebol gawang Wolves di menit ke-66. Gol bermula dari aksi Diogo Jota yang kemudian diselesaikan Darwin Nunez.
Namun gol tersebut kemduian dianulir wasit. Sebab, wasit melihat Jota melakukan pelanggaran sebelum teriptanya gol Nunez.
Liverpool pun kembali mendominasi pertandingan. Akhirnya gol yang dinanti tercipta di menit ke-73 melalui tandukan Virgil van Dijk. Jota kembali aktor dari terciptanya gol tersebut.
Empat menit berselang, Liverpool menggandakan keunggulan melalui Mo Salah. Gol bermula saat Kostas Tsimikas yang berhasil menerobos kotak penalti Wolves dan kemudian menyodorkan bola ke Mo Salah yang sudah siap di depan gawang. Liverpool unggul 2-0.
Hingga pertandingan usai, skor tidak berubah. Liverpool menang 2-0 atas Wolves.
Kemenangan ini membuat The Reds naik ke posisi 6 klasemen sementara dengan nilai 39 dari 24 kali bertanding.
Satu gol yang dicetak Salah itu membuat pemain asal Mesir tersebut mencatatakan rekor hebat untuk Liverpool. Salah kini mencetak minimal 20 gol sejak bergabung ke Liverpool pada 2017.
Selain itu, Liverpool berhasil balas dendam ke Wolves. Sebab, pada pertandingan pertama di Molineux Stadium, The Reds tumbang 0-3.
Selanjutnya hasil dan klasemen Liga Inggris >>>
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News