Jadwal Indonesia Masters: Ada Perang Saudara, Minions, Ginting, Fajar-Rian Bertanding

  • Arry
  • 26 Jan 2023 09:18
Ganda putra Indoensia Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo(humas/pp pbsi)

Turnamen Indonesia Masters 2023 akan mempertandingkan rangkaian laga babak 16 Besar. Ada 17 wakil Tuan Rumah yang bertanding memperebutkan tiket 8 besar. Empat wakil akan berduel dalam perang saudara.

Babak 16 besar Daihatsu Indonesia masters 2023 digelar di Istora Senayan, Jakarta, Kamis, 26 Januari 2023. Pertandingan dimulai pukul 09.00 WIB.

Duel perang saudara akan terjadi di nomor ganda putra dan tunggal putra. Dari ganda putra, Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin menantang Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan. Leo-Daniel unggul 3-0 atas seniornya itu.

Selain itu pada sektor tunggal putra, Jonatan Christie akan berhadapan dengan Shesar Hiren Rhustavito. Rekor pertemuan kedua pemain adalah 3-1 untuk keunggulan Jojo.

Pada laga lainnya, Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan wakil China, Shi Yu Qi. Ini pertemuan kedelapan dari dua pemain. Shi Yu Qi unggul 6-1 secara head to head.

Sementara itu tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung berhadapan dengan unggulan keempat asal China He Bing Jiao.

Jadwal babak 16 besar Indonesia Masters 2023, Kamis, 26 Januari 2023:

Lapangan 1

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Shi Yu Qi
  • Gregoria Mariska Tunjung vs He Bing Jiao
  • Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Liu Yu Chen-Ou Xuan Yi
  • Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto vs Chang Ko Chi-Po Li Wei
  • Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin vs Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan

Lapangan 2

  • Sabar K. Gutama-Moh Reza P. Isfahani vs He Ji Ting-Zhou Ho Dong
  • Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Hu Ling Fang-Lin Xiao Min
  • Putri Kusuma Wardani vs An Se Young
  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Loh Kean Yew
  • Jonatan Christie vs Shesar Hiren Rhustavito
  • Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana vs Ren Xiang Yu-Tan Qiang
  • Dejan Ferdinansyah-Gloria Emanuelle Widjaja vs Le Chun Hei Reginald-Ng Tsz Yau
  • Lanny Tria Mayasari-Ribka Sugiarto vs Tanisha Crasto-Ashwini Ponnappa
  • Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari vs Feng Yan Zhe-Huang Dong Ping

Lapangan 3

  • Jafar Hidayatullah-Aisyah S. Putri Pranata vs Tan Kian Meng-Lai Pei Jing

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait