Hasil Liga Inggris Nottingham Forest vs Liverpool berakhir dengan kemenangan tuan rumah. Forest yang berada di dasar klasemen sukses mengalahkan The Reds 1-0.
Duel Nottingham Forest vs Liverpool digelar di Stadion City Ground pada Sabtu, 22 Oktober 2022. Adalah Taiwo Owoniyi yang menjadi mimpi buruk lewat gol tunggal ke gawang bekas timnya itu.
Liverpool langsung mendominasi permainan saat pertandingan dimulai. Pada menit ke-9, Fabio Carvalho nyaris membuat The Reds unggul. Tendangannya sukses dihalau kiper Dean Henderson.
Di menit ke-19 giliran Forest yang membahayakan gawang Liverpool. Melalui serangan balik, Tuan rumah nyaris membobol gawang Liverpool.
Hingga babak pertama usai, kedua tim gagal memanfaatkan peluang yang mereka hasilkan. Skor 0-0 bertahan hingga peluit dibunyikan.
Pada babak kedua, Nottingham Forest keluar dari tekanan Liverpool. Mereka pun akhirnya berhasil membobol gawang Alisson Becker di menit ke-55.
Nottingham Forest vs Liverpool 1-0, Taiwo Awoniyi mencetak gol tunggal kemenangan Forest atas Liverpool
Gol tercipta lewat serangan yang dibangun dari sisi kiri pertahanan Liverpool. Steve Cook sukses melepaskan umpan dan disambut Awoniyi. Namun tendangannya menghantam tiang gawang. Bola pantulan kemudian kembali ke kaki Awoniyi dan sukses menjebol gawang Liverpool.
Di menit ke-69, Forest nyaris menggandakan keunggulan. Lewat serangan balik, Brennan Johnson berhasil menusuk pertahanan Liverpool. Sayang, tembakan Brennan masih bisa diredam Alisson.
Liverpool yang berupaya menyamakan kedudukan, gagal akibat ketatnya pertahanan Forest dan penampilan ciamik kiper Henderson.
Duel Nottingham Forest vs Liverpool pun berakhir dengan sor 1-0.
Hasil ini membuat Nottingham Forest naik ke peringkat 19 dengan raihan 9 poin dari 12 pertandingan. Sementara Liverpool tertahan di peringkat tujuh dengan nilai 16 dari 11 kali bertanding.
Kekalahan Liverpool atas Forest ini sekaligus memperpanjang kesialan klub asal Merseyside itu jika main tandang. The Reds lima kali gagal menang saat bermain tandang, dua kali imbang dan tiga kali kalah.
Susunan Pemain
NOTTINGHAM FOREST: Henderson, Cook, Aurier, McKenna, Williams (Renan Lodi 73'), Kouyate (Mangala 81'), Freuler, Lingard (Johnson 64'), Gibbs-White, Yates, Awoniyi (Worrall 64')
LIVERPOOL: Alisson, Van Dijk, Joe Gomez, Robertson, Milner (Alexander-Arnold 62'), Fabinho, Jones, Fabio Carvalho (Henderson 62'), Eliott, Firmino, Mo Salah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News