Kualifikasi Piala Asia U-17: Malaysia 5 Kali Bobol Gawang Indonesia di Babak I

  • Arry
  • 9 Okt 2022 21:04
Timnas Indonesia(pssi/twitter)

Timnas U-17 Indonesia babak belur dihajar Malaysia pada babak pertama pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17. Gawang Indonesia lima kali dibobol pemain Malaysia.

Duel Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Ahad, 9 Oktober 2022.

Skuat Merah Putih tampil dominan di awal babak pertama. Sejumlah peluang dihasilkan pemain Indonesia. namun belum berhasil membobol gawang Malaysia.

Petaka bagi Indonesia dimulai sejak menit ke-17. Melalui serangan apik dari sisi kanan, Malaysia mampu mencetak gol melalui Zainurhakim Zain.

Baca juga
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Malaysia: Penentuan Tiket Piala Asia U-17

Dua menit kemudian, Malaysia menggandakan kedudukan menjadi 2-0. Gol tercipta dari sebuah kesalahan di lini tengah Indonesia. Melalui serangan balik, Arami Wafiy membobol gawang Indonesia dengan tendangan mendatar.

Tak butuh waktu lama, gawang Indonesia kembali dibobol. Kali ini dilakukan Muhammad Anjasmirza pada menit ke-23.

Tiga menit berselang, giliran Afiq Danish mencatatan namanya di papan skor.

Dan pada menit ke-39, Indonesia diganjar hukuman penalti. Wafiy yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Ini menjadi gol kedua Wafiy dalam pertandingan ini.

Hingga babak pertama usai, skor Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia 0-5.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait