Dua dari tiga ganda putra Indonesia memastikan melaju ke perempatfinal BWF World Championship 2022. Satu yang gagal adalah Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo alias Minions.
Rangkaian babak 16 Besar BWF World Championsip digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Kamis, 25 Agustus 2022. Minions kalah dari ganda asal Inggris, Ben Lane-Sean Vendy.
Marcus-Kevin yang merupakan unggulan pertama turnamen ini tampil tak berdaya menghadapi Ben-Sean. Minions kalah dari ganda unggulan 14 itu dalam dua gim langsung 15-21, 9-21. Pertandingan hanya berlangsung selama 26 menit.
Baca juga
Jadwal BWF World Championshiop: 7 Wakil Indonesia Tarung, Ginting vs Shi Yu Qi
Meski demikian, Indonesia memastikan dua tiket ke perempat final melalui Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto.
Hendra-Ahsan menang atas wakil Jerman, Mark Lamsfuss-Mervin Seidel. The Daddies yang menjadi unggulan ketiga menang dua gim langsung dengan skor 21-18 dan 23-21.
Sementara itu Fajar-Alfian menang atas ganda asal Jepang, Akira Koga-Taichi Saito. Fajri menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-16. Ganda unggulan kelima itu butuh waktu selama 45 menit untuk mengalahkan ganda Jepang itu.
Artikel lainnya
- Penampakan Ferdy Sambo Berseragam Lengkap Hadiri Sidang Kode Etik
- Ferdy Sambo Disidang Kode Etik Untuk Pemecatan, Mabes Polri Dijaga Ketat Brimob
- Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster di Jakarta Untuk 25 Agustus 2022
- Hasil Barcelona vs Man City: Drama 6 Gol di Camp Nou
- Kapolri Ungkap Sopir Ferdy Sambo, Kuat Ma'ruf Mau Kabur Usai Bunuh Brigadir J
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News