Dua pertandingan terakhir pekan pertama Liga Italia usai digelar Selasa, 16 Agustus 2022. Hasilnya, Juventus dan Napoli meraih kemenangan besar di partai perdana mereka.
Duel Verona vs Napoli yang digelar di Stadio MA Bentegodi, Senin, 15 Agustus 2022, berakhir dengan kemenangan tim tamu 5-2.
Napoli sempat tertinggal 0-1 di pertengahan babak pertama. Namun, Partenopei bangkit dan berbalik meraih kemenagan telak.
Lima gol kemenangan Napoli dicetak oleh Khvicha Kvaratskheila (37'), Victor Oshimen (45+3'), Piotr Zielinski (55'), Stanislav Lobotka (65'), dan Matteo Politano (79').
Sementara dua gol Verona dicetak Kevin Lasagna (29') dan Thomas Henry (48').
Kemenangan ini membuat Napoli mencetak rekor baru. Melansir Opta, ini adalah pertama kalinya Napoli mencetak lebih dari empat gol di laga pertama musim baru di Serie A.
Napoli kini juga bertengger di puncak klasemen Liga Italia. Mereka unggul selisih gol dari Juventus, AC Milan, hingga Inter Milan yang juga meraih kemenangan di pekan perdana Serie A Italia.
Sementara itu Juventus mengalahkan Sassuolo 3-0 di Allianz Stadium. Angel Di Maria dan Dusan Vlahovic menjadi bintang kemenangan bagi Juventus dalam pertandingan yang digelar Selasa, 16 Agustus 2022.
Angel Di Maria mecetak gol pertama Juventus di menit ke-26. Dia juga menyumbangkan satu assist kepada Dusan Vlahovic yang mencetak dua gol.
Berikut adalah hasil dan klasemen Liga Italia pekan pertama musim 2022-2023:
- Sampdoria vs Atalanta 0-2
(Rafael Toloi 26', Ademola Lookman 90+5') - AC Milan vs Udinese 4-2
(Theo Hernandez 11'p, Ante Rebic 15', 68', Brahim Diaz 46'; Rodrigo Becao 2', Adam Masina 45+4') - Monza vs Torino 1-2
(Dany Mota 90+4'; Aleksei Miranchuk 43', Antonio Sanabria 66') - Lecce vs Inter Milan 1-2
(Assan Ceesay 48'; Romelu Lukaku 2', Denzel Dumfries 90+5') - Fiorentina vs Cremonese 3-2
(Giacomo Bonaventura 16', Luka Jovic 34', Rolando Mandragora 90+5'; David Okereke 19', Matteo Bianchetti 68') - Lazio vs Bologna 2-1
(Lorenzo De Silvestri 68'GBD, Ciro Immbobile 79'; Marko Arnautovic 38'p) - Spezia vs Empoli 1-0
(M'Bala Nzola 36') - Salernitana vs AS Roma 0-1
(Bryan Cristante 33') - Verona Vs Napoli 2-5
(Kevin Lasagna 29', Thomas Henry 48'; Khvicha Kvaratskheila 37', Victor Oshimen 45+3', Piotr Zielinski 55', Stanislav Lobotka 65', Matteo Politano 79'). - Juventus Vs Sassuolo 3-0
(Di Maria 26', Vlahovic [43', 51]
Klasemen Liga Italia
Artikel lainnya
- Ferdy Sambo Sebut Pemberitaan Media Mengancam Istrinya, Putri Candrawathi
- Bos Jalan Tol Jusuf Hamka Jual Rolls-Royce dan Borong Mobil Listrik Wuling Air ev
- Ngaku Tak Sadar Bawa Cokelat Alfamart, Pihak Ibu Mariana: Sudah Dibayar Semua
- Resep Ala Mi Gacoan Berbahan Mi Instan, Mudah dan Murah
- 5 Resep Udang Asam Manis, Cocok untuk Makan Siang di Rumah Saat Weekend Ini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News