Uber Cup Indonesia vs Jerman 5-0: Merah Putih Lolos ke Perempat Final

  • Arry
  • 10 Mei 2022 13:13
Ganda putri Indonesia Nita Violina Marwah-Lanny Tria Mayasari(humas/pbsi.id)

Tim Piala Uber Indonesia dipastikan lolos ke perempat final turnamen bulutangkis beregu putri. Pada penyisihan Grup A, Komang Ayu Cahya Dewi Cs berhasil mengalahkan Jerman dengan skor telak 5-0.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Selasa, 10 Mei 2022, Tim Uber Indonesia tampil dengan barisan pemain muda.

Pada partai pertama, Komang Ayu Cahya Dewi mengalahkan Yvonne Li dalam dua set langsung. Komang Ayu menang 21-15, 21-13. Indonesia vs Jerman 1-0.

Di partai kedua, Indonesia menurunkan ganda Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi. Febriana-Amalia mengalahkan Linda Efler-Emma Moszczynski dalam dua set langsung 21-11, 21-2. Indonesia vs Jerman 2-0.

Aisyah Sativa Fatetani memastikan kemenangan Indonesia usai mengalahkan Ann-Kathrin Spoeri. Aisyah menang dalam rubber set 21-7, 14-21 dan 21-14. Indonesia vs Jerman 3-0.

Baca juga
Thomas Cup Indonesia vs Thailand 4-1: Ginting Kalah Lagi, Kevin-Bagas Bikin Kejutan

Meski sudah memastikan diri menang, Indonesia terus melaju. Ganda Nita Violina Marwah-Lanny Tria Mayasari melanjutkan tren positif dengan mengalahkan Annabel Jaeger-Leona Michalski. Nita-Lanny menang 21-10 21-10. Indonesia vs Jerman 4-0.

Dan di partai penutup, Bilqis Prasista menang atas Florentina Schoffski dalam pertarungan rubber set 21-12, 12-21, 21-7. Indonesia vs Jerman 5-0.

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan lolos ke perempat final dari Grup A bersama Jepang. Kedua tim ini akan bertemu di partai terakhir penyisihan grup untuk menentukan siapa yang menjadi jaura grup.

Berikut hasil lengkap Piala Uber Indonesia vs Jerman:

  1. Komang Ayu Cahya Dewi vs Yvonne Li, menang 21-15, 21-13.
  2. Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi vs Linda Efler-Emma Moszczynski, menang 21-11, 21-2.
  3. Aisyah Sativa Fatetani vs Ann-Kathrin Spoeri, menang 21-7, 14-21 dan 21-14.
  4. Nita Violina Marwah-Lanny Tria Mayasari vs Annabel Jaeger-Leona Michalski, menang 21-10 21-10.
  5. Bilqis Prasista vs Florentina Schoffski. 21-12, 12-21, 21-7

Negara yang sudah lolos ke perempat final Piala Uber 2022:

  • Grup A:
    Indonesia
    Jepang
  • Grup B:
    China
    China Taipei
  • Grup C:
    Thailand
    Denmark
  • Grup D:
    India

 

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait