Thomas Cup Indonesia vs Thailand 4-1: Ginting Kalah Lagi, Kevin-Bagas Bikin Kejutan

  • Arry
  • 10 Mei 2022 06:21
Ganda putra baru Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo-Bagas Maulana di Thomas Cup 2022(humas/pbsi)

Tim Piala Thomas Indonesia meraih kemenangan saat melawan tuan rumah Thailand. Indonesia menang 4-1 atas Thailand dalam pertandingan kedua penyisihan grup Piala Thomas 2022.

Duel Indonesia vs Thailand digelar di Impact Arena, Bangkok, Senin, 9 Mei 2022. Dalam pertandingan ini, Indonesia sempat tertinggal 0-1 sebelum akhirnya melahap 4 partai selanjutnya.

Pada partai pertama, Indonesia menurunkan Anthony Sinisuka Ginting yang melawan Kunlavut Vitidsarn. Dalam pertandingan ini, Ginting kalah dari Kunlavut dalam pertarungan rubber set 12-21, 21-15 dan 9-21.

Ini menjadi kekalahan kedua yang dialami Ginting di perhelatan Piala Thomas. Pada pertandingan pertama melawan Singapura, Ginting juga mengalami kekalahan atas pemain tunggal Singapura, Loh Kean Yew, dalam dua set langsung 13-21, 14-21.

Baca juga
Piala Thomas 2022: Shesar Hiren Pastikan Indonesia Menang 4-1 Atas Singapura

Meski sempat tertinggal, Indonesia kemudian meraih kemenangan di partai kedua. Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan menang atas Chaloempon Charoenkitamporn-Nanthakarn Yordphaisong. The Daddies menang dalam pertarungan rubber set 21-12, 26-28 dan 21-11.

Indonesia kembali meraih kemenangan di partai ketiga saat Jonatan Christie mengalahkan Kantaphon Wangcharoen. Jojo yang sempat mengalami kesulitan di set pertama, namun akhirnya menang dalam dua set langsung 22-20 dan 21-16.

Kemenangan Indonesia atas Thailand ditentukan ganda terbaru Kevin Sanjaya-Bagas Maulana. Ganda yang baru dipasangkan di Thomas Cup ini menang atas Peeratchai Sukphun-Pakkapon Teeraratsakul 24-22 dan 21-11.

Kevin berpasangan dengan Bagas lantaran Marcus Gideon baru saja menjalani operasi atas cedera yang dialaminya. Saat ini Marcus pun masih dalam tahap penyembuhan.

Kemenangan telak Indonesia atas Thailand ditutup Shesar Hiren Rhustavito. Shesar menang dua set langsung atas Sitthikom Thammasin dengan skor 21-19 dan 21-14.

Dengan kemenangan ini, Indonesia dipastikan lolos ke perempat final Thomas Cup 2022. Meski sudah lolos, Tim Merah Putih masih harus melawan tim kuat Korea Selatan di pertandingan terakhir penyisihan grup.

Indonesia dan Korea Selatan akan menentukan siapa yang menjadi juara grup A. Hal ini lantaran keduanya sama-sama sudah meraih dua kemenangan.


Berikut rekap hasil pertandingan Indonesia vs Thailand di Thomas Cup 2022

  1. Anthony Ginting vs Kunlavut Vitidsarn 12-21, 21-15 dan 9-21
  2. Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Chaloempon Charoenkitamporn-Nanthakarn Yordphaisong 21-12, 26-28 dan 21-11
  3. Jonatan Christie vs Kantaphon Wangcharoen 22-20 dan 21-16
  4. Kevin Sanjaya-Bagas Maulana vs Peeratchai Sukphun-Pakkapon Teeraratsakul 24-22 dan 21-11
  5. Shesar Hiren Rhustavito vs Sitthikom Thammasin 21-19 dan 21-14.

 

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait