Sindir Soal Bonus, Tim Piala Thomas Indonesia Diserang Buzzer

  • Arry
  • 7 Des 2021 14:17
Bendera PBSI dikibarkan saat Indonesia menerima trofi Thomas Cup 2020(tangkapan layar/vidiocom)

Kejadian tak menyenangkan menimpa tim Piala Thomas Indonesia. Mereka diserang pasukan buzzer di media sosial gegara bonus yang belum diterima.

Indonesia berhasil meraih Piala Thomas usai mengalahkan China 3-0 di babak final pada 17 Oktober 2021. Ini pertama kalinya Indonesia meraih Piala Thomas setelah 19 tahun. Ini menjadi trofi Piala Thomas ke-14 yang sudah diraih Indonesia.

Tagar #AtletHarusPaham ramai berkumandang di twitter hingga Selasa, 7 desember 2021. Tagar-tagar tersebut dicuitkan buzzer lengkap dengan mengunggah meme dan menggabungkan dengan isu bonus.

Baca Juga
Bantai China 3-0, Indonesia Juara Thomas Cup 2020

Bahkan mereka juga mengunggah foto-foto anggota tim Piala Thomas seperti Jonatan Christie dan Fajar Alfian. Foto mereka diedit dengan tambahan setumpuk uang di sekitarnya.

Anggota tim PIala Thomas Indonesia diserang buzzer di Twitter, tagar #AtletHarusPaham berkumandang

"Bukannya gak mau diturunin, tapi sedang disiapkan," cuit beberapa akun dan diakhiri dengan tagar #AtletHarusPaham.

Jojo dan Fajar memang sempat menyentil pemerintah karena belum menurunkan bonus untuk peraih Piala Thomas.

Anggota tim PIala Thomas Indonesia diserang buzzer di Twitter, tagar #AtletHarusPaham berkumandang

Namun, tagar #Atlet HarusPaham kemudian dibalas netizen lainnya dengan mengumandangkan #ApresiasiUntukAtlet. Tagar itu muncul sebagai bentuk dukungan dari pecinta bulutangkis Indonesia yang menilai usaha Jojo Cs di Piala Thomas memang harus diapresiasi.

Baca Juga
Merah Putih Diganti Bendera PBSI di Thomas Cup, Kemenpora Salahkan BWF

"Bisa bayar buzzer buat ngejelekin atlet, tapi buat ngasih bonus aja susah banget ya," tulis netizen.

"19 tahun si THomas berkelana akhirnya pulang, eh pas pulang malah dapatnya hinaan bukan apresiasi. Miris," timpal netizen lain.


Selanjutnya awal mula persoalan >>>

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait