Hasil Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia 0-6 Korut, Langkah Garuda Terhenti

  • Arry
  • 15 Apr 2025 09:35
Timnas U-17 Indonesia vs Korea Utara U-17 0-6: Garuda Muda gagal lolos ke semifinal Piala Asia U-17 2025(kita garuda/kitagaruda.id)

Timnas U-17 Indonesia dihajar enam gol tanpa balas oleh Korea Utara. Hasil ini membuat Garuda Muda tersingkir dari Piala Asia U-17 2025.

Duel Timnas U-17 Indonesia vs Korea Utara U-17 di perempat final Piala Asia U-17 digelar di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Senin, 14 April 2025 malam WIB.

Korea Utara langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Laga baru berjalan 7 menit, Choe Song Hun berhasil membawa KOrut unggul lewat sebuah sundulan memanfaatkan skema sepak pojok.

Tertinggal satu gol, Indonesia langsung merespons. Tendangan bebas Evandra Florasta nyaris membobol gawang Korut di menit ke-9. Bola melebar tipis di sisi kanan gawang Korea Utara.

Baca juga
Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia Hajar Korsel, Sejarah Baru Garuda Tercipta

Menit ke-19, Korea Utara menggandakan keunggulan. Kim Yu Jin membobol gawang Indonesia usai menyambar bola liar di kotak penalti. Skor 2-0 untuk keunggulan Korea Utara bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Korea Utara tak memberikan napas bagi Timnas U-17 Indonesia. Tiga menit laga dilanjutkan, Ri Kyong Bong menambah keunggulan menjadi 3-0.

Menit 54, Korea Utara mendapatkan hadiah penalti usai I Putu Panji kedapatan handball. Kim Tae Guk yang menjadi algojo berhasil menambah keunggulan menjadi 4-0.

Lima menit berselang, Korea Utara kembali menambah gol. Kali ini giliran R Kang Rim yang menambah penderitaan Indonesia.

Pelatih Nova Arianto mencoba mengubah strategi dengan memasukkan Rafi Rasyiq dan Ilham Romadhona untuk menyegarkan lini serang dengan menggantikan Daniel Alfrido dan Zahaby Gholy.

Namun, Indonesia masih kesulitan mengembangkan permainan. Korea Utara justru kembali menambah gol keenam lewat Park Ju Won.

Hingga pertandingan usai, tak ada lagi gol tercipta. Duel Timnas U-17 Indonesia vs Korea Selatan U-17 berakhir dengan skor 0-6.

Indonesia gagal melaju ke semifinal Piala Asia U-17. Sedangkan Korea Utara akan menghadapi Uzbekistan U-17 di empat besar. 

Aritikel lainnya: KPK Geledah Rumah Eks Ketua DPD La Nyalla Mattalitti, Ini Kasusnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait