Link live streaming BRI Liga I akan menyajikan duel Persis Solo vs Persija Jakarta. Simak jadwal dan informasinya di sini.
Duel Persis Solo vs Persija Jakarta digelar di Stadion Manahan, Solo, Minggu, 26 Januari 2025. Kick off dimulai pukul 19.00 WIB.
Persis Solo kini berada di peringkat 17 dengan raihan 13 angka. Sedangkan Persija di posisi tiga dengan 37 poin. Kemenangan atau hasil imbang melawan Persis akan membawa Persija menggeser Persebaya di posisi kedua.
Dalam lima pertemuan terakhir, Persis meraih 1 kemenangan, 1 imbang, dan 3 kali kalah. Sedangkan Persija mencatatkan empat kemenangan beruntun dan 1 kali kalah.
Persis dan Persija telah bertemu 6 kali di BRI Liga I. Hasilnya, Persis dua kali meraih kemenangan. Sedangkan Persija tiga kali. Dalam lima pertemuan terakhir, keduanya tercatat imbang 2 kali saling mengalahkan.
Siapa pemenang laga malam ini, duel Persis Solo vs Persija Jakarta dapat disaksikan di Indosiar secara gratis. Selain itu dapat dinikmati melalui streaming di Vidio.com.
Persis Solo vs Persija Jakarta
Stadion Manahan, Solo
Minggu, 26 Januari 2025
Kick off pukul 19.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar (Gratis)
Live streaming: Vidio.com
Link live streaming klik di tautan ini.
Artikel lainnya: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Kokoh di Puncak, Man City Masuk 4 Besar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News