Final Piala AFF Putri 2024 Timnas Indonesia vs Kamboja, Ini Link Live Streaming-nya

  • Arry
  • 5 Des 2024 19:10
Timnas Indonesia(@timnas.indonesia/x.com)

Timnas Putri Indonesia akan menghadapi Kamboja di partai final Piala AFF Putri 2024. Simak jadwal dan link live streaming di sini.

Duel Timnas Indonesia vs Kamboja digelar di New Laos National Stadium, Vientiane, Laos, Kamis, 5 Desember 2024. Kick off dimulai pukul 19.30 WIB.

Timnas Indonesia sudah bertemu Kamboja di fase grup. Saat itu, Garuda Pertiwi bermain imbang tanpa gol dalam partai pembuka Grup B Piala AFF Putri 2024.

Indonesia akhirnya finis sebagai runner up Grup B. Sementara Kamboja sebagai juara Grup B.

Di babak semifinal, Indonesia menang telak 3-0 atas Singapura. Sementara Kamboja mengalahkan Timor Leste dengan skor yang sama.

Pelatih Timnas Putri Indonesia Satoru Mochizuki, bertekat membawa Garuda Pertiwi meraih juara untuk pertama kalinya.

"Target besar kami sejak awal adalah lolos ke final dan menjadi juara," kata Satoru Mochizuki.

Duel Timnas Indonesia vs Kamboja dapat disaksikan langsung melalui live streaming di Youtube Laos Football Federation (LAOFF) TV.

Timnas Indonesia vs Kamboja
New Laos National Stadium, Vientiane, Laos
Kamis, 5 Desember 2024
Kick off pukul 19.30 WIB
Siaran langsung: -
Live streaming LAOFF TV
Link live streaming klik di tautan ini

Artikel lainnya: Cerita Sunhaji Penjual Es yang Dihina Gus Miftah: Tersinggung, Cari Sangu Untuk Anak

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait