Hasil dan Klasemen Liga Inggris: MU Menang Lagi, Liverpool Dipermalukan, ManCity 100%

  • Arry
  • 15 Sep 2024 15:08
Southampton vs Manchester United 0-3: Matthijs de Ligt mencetak gol pertama bagi Man United, sekaligus gol perdana bek asal Belanda itu di Setan Merah(premier league/premierleague.com)

Hasil dan klasemen Liga Inggris telah tersaji hingga Minggu, 15 September 2024. Manchester United akhirnya meraih kemenangan, Liverpool dipermalukan di kandang, dan Manchester City menjadi tim yang masih 100 persen.

Pekan keempat Liga Inggris dibuka duel Southampton vs Manchester United di St Mary Stadium. Hasilnya, Setan Merah menang 3-0.

Man United membuka keunggulan lewat tandukan Matthijs de Ligt di menit 35. Marcus Rashford menggandakan keunggulan Setan Merah di menit 41. Babak pertama Soton vs Man United berakhir 0-2.

    Southampton vs Manchester United 0-3: Marcus Rashford menggandakan keunggulan Setan Merah (premierleague.com)
Southampton vs Manchester United 0-3: Marcus Rashford menggandakan keunggulan Setan Merah (premierleague.com)

Di babak kedua, Man United kembali menambah keunggulan di masa injury time. Alejandro Garnacho mencetak gol di menit 90+6.

Hasil ini membuat Man United naik ke posisi 10 klasemen sementara Liga Inggris. Pasukan Erik ten Hag itu mengoleksi 6 poin dari 4 kali bertanding. Sedangkan Soton masih berada di posisi 19 dengan nilai 0 dari 4 kali kekalahan.

Di pertandingan lainnya, Liverpool vs Nottingham Forest digelar di Stadion Anfield, Liverpool. Hasilnya Forest menang 1-0.

Liverpool yang mendominasi pertandingan kesulitan menembus pertahanan Forest. Sementara tim tamu mengandalkan serangan balik cepat dengan umpan-umpan langsung ke depan.

Gol kemenangan Nottingham Forest baru terjadi di babak kedua Callum Hudson-Odoi sukses menjebol gawang Alisson Becker di menit 72. Ini kemenangan pertama Forest atas Liverpool sejak 1969.

    Liverpool vs Nottingham Forest 0-1: Callum Hudson-Odoi mencetak gol tunggal kemenangan Forest di Stadion Anfield (premierleague.com)
Liverpool vs Nottingham Forest 0-1: Callum Hudson-Odoi mencetak gol tunggal kemenangan Forest di Stadion Anfield (premierleague.com)

Hasil ini masih menempatkan Liverpool di peringkat 2 klasemen sementara Liga Inggris. The Reds mengoleksi 9 poin dari 4 kali bertanding. Sedangkan Forest naik ke posisi 5 dengan mengoleksi 8 poin.

Sementara itu duel Manchester City vs Brentford yang digelar di Stadion Etihad, Manchester, berakhir dengan kemenangan The Citizens 2-1.

Brentford menciptakan gol cepat di menit pertama lewat Yoane Wissa. Namun Man City langsung bangkit.

Erling Haaland memborong dua gol kemenangan Man City di menit 19 dan 31. Man City pun berbalik unggul dan memenangi pertandingan dengan skor 2-1.

    Manchester City vs Brentford: Erling Haaland mencetak brace dan membawa The Citizens meraih kemenangan atas Brentford (premierleague.com)
Manchester City vs Brentford: Erling Haaland mencetak brace dan membawa The Citizens meraih kemenangan atas Brentford (premierleague.com)

Hasil ini menempatkan Man City mantap di puncak klasemen dengan nilai sempurna 12. Man City menjadi satu-satunya tim yang masih meraih nilai 100 persen di awal musim ini.

Di pertandingan lainnya, Bournemouth vs Chelsea berakhir dengan skor 0-1. Christopher Nkunku menjadi pahlawan kemenangan Chelsea dalam laga yang diwarnai dengan keluarnya 14 kartu kuning itu.


Hasil dan klasemen Liga Inggris >>>

 

Hasil Liga Inggris

Southampton 0-3 Manchester United
(Matthijs de Ligt 35', Marcus Rashford 41', Alejandro Garnacho 90+6')

Brighton and Hove Albion 0-0 Ipswich Town

Crystal Palace 2-2 Leicester City
(Jean-Philippe Mateta 47', 90+2'; Jamie Vardy 21', Stephy Mavididi 46')

Fulham 1-1 West Ham United
(Raul Jimenez 24'; Danny Ings 90+5')

Liverpool 0-1 Nottingham Forest
(Callum Hudson-Odoi 72')

Manchester City 2-1 Brentford
(Erling Haaland 19', 32'; Yoane Wissa 1')

Aston Villa 3-2 Everton
(Ollie Watkins 36', 58', Jhon Duran 76'; Dwight McNeil 16', Dominic Calvert-Lewin 27')

Bournemouth 0-1 Chelsea
(Christopher Nkunku 86')


Jadwal Liga Inggris

Minggu, 15 September 2024

20:00 WIB - Tottenham Hotspur vs Arsenal - Champions TV 5, Vidio
22:30 WIB - Wolverhampton Wanderers vs Newcastle - Moji, Champions TV 5, Vidio


Klasemen Liga Inggris

    Klasemen Liga Inggris (premierleague.com)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait