Piala AFF U-16: Main 10 Orang, Indonesia Kalah Dalam Drama 8 Gol Kontra Australia

  • Arry
  • 2 Jul 2024 09:45
Timnas U-16 Indonesia vs Australia U-16: Garuda Muda takluk 3-5 dari Australia dan gagal melaju ke final Piala AFF U-16(humas/pssi.org)

Timnas U-16 Indonesia gagal melaju ke final Piala AFF U-16 2024. Di babak semifinal, Garuda Muda takluk dari Australia U-16 dalam drama 8 gol dan mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain.

Duel Timnas U-16 Indonesia vs Australia U-16 digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin, 1 Juli 2024 malam WIB. Garuda Muda harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-28 usai Raihan Sudrajat mendapatkan kartu kuning kedua.

Timnas Indonesia sebenarnya mengawali pertandingan dengan ciamik. Bahkan di menit ke-3 Zahaby Gholy sukses membawa Indonesia unggul 1-0 atas Australia.

Kiper Nur Ichsan pun tampil bagus usai melakukan dua penyelamatan hebat di menit 9 dan 12 usai mementahkan serangan dari Australia lewat Jordan Graoroski. Namun pada menit ke-19, Australia menyamakan skor melalui Amlani Tatu ellaui tendangan bebas.

Petaka bagi Indonesia terjadi di menit ke-28. Raihan Sudrajat harus menerima kartu kuning keduanya usai melakukan tekel keras kepada pemain Timnas Australia U-16.

Unggul jumlah pemain, Australia kembali menjebol gawang Indonesia melalui gol yang dicetak Quinn MacNicol di masa injury time. Namun, jelang babak pertama berakhir, Zahaby Gholy menyamakan skor menjadi 2-2.

    Timnas U-16 Indonesia vs Australia U-16: Garuda Muda takluk 3-5 dari Australia dan gagal melaju ke final Piala AFF U-16 (pssi.org)
Timnas U-16 Indonesia vs Australia U-16: Garuda Muda takluk 3-5 dari Australia dan gagal melaju ke final Piala AFF U-16 (pssi.org)

Di babak kedua, Indonesia U-16 yang bermain dengan 10 orang kesulitan mengimbangi permainan Australia. The Socceroos pun leluasa menambah tiga gol lagi. Yakni melalui Amlani Tatu dan Anthony Didulica yang mencetak dua gol.

Indonesia memperkecil ketertinggalan di menit 90+3 lewat gol dari Josh Holong. Pertandingan Indonesia vs Australia pun usai dengan skor 3-5.

Australia melaju ke final AFF U-19. Mreka akan menghadapi Thailand U-16 yang mengalahkan Vietnam di semifinal. Partai final akan digelar pada Rabu, 3 Juli 2024.

Sedangkan Indonesia akan berebut posisi ketiga dengan Vietnam pada Rabu, 3 Juli sore di Stadion Manahan, Solo.

Artikel lainnya: SPBU Shell dan BP-AKR Turunkan Harga BBM, Murah Mana Dibanding BBM Pertamina?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait