Hasil Euro 2024 telah tersaji hingga Jumat, 21 Juni 2024 dini hari WIB. Timnas Denmark menahan imbang Inggris. Sementara itu, Spanyol mengalahkan Italia berkat gol bunuh diri.
Duel Denmark vs Inggris dalam penyisihan Grup C Euro 2024 digelar di Frankfurt Arena, Frankfurt, Jerman. Hasilnya, pertandingan berakhir imbang 1-1.
Timnas Inggris yang tampil lebih mendominasi, berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Harry Kane di menit ke-18. The Three Lions unggul 1-0.
Tertinggal satu gol, Denmark langsung bangkit. Pada menit ke-34, Maorten Hjulmand berhasil menyamakan skor menjadi 1-1. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Denmark vs Inggris 1-1: Harry Kane mencetak satu gol untuk The Three Lions (uefa.com)
Di babak kedua, Denmark terus melancarkan serangan ke pertahanan Inggris. Sebaliknya Inggris memberikan perlawanan dengan melancarkan serangan dengan umpan-umpan panjang. Namun tak ada gol tercipta hingga pertandingan usai.
Hasil ini menempatkan Inggris di puncak klasemen Grup C dengan nilai 4 dari dua kali bertanding. Diikuti Denmark dan Slovenia dengan nilai 2. Sementara Serbiia di posisi juru kunci dengan nilai 1.
Baca juga
Hasil Euro 2024: Jerman Lolos ke 16 Besar, Kroasia dan Swiss Tertahan
Beralih ke Grup B, Spanyol vs Italia. Duel yang digelar di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jerman, berkahir dengan kemenangan Tim Matador.
Tinnas Spanyol mendoinasi pertandingan. Tercatat, mereka unggul 57 persen berbanding 43 persen dari Italia. Selain itu, Spanyol juga sukses melepaskan 20 tembakan dengan 8 mengarah ke gawang Italia. Sebaliknya, Italia hanya melakukan 4 tembakan dan hanya 1 yang mengarah ke gawang Spanyol.
Meski menguasai pertandingan, Spanyol kesulitan untuk menembus pertahanan Italia. Gol pun baru tercipta di babak kedua.
Spanyol unggul di menit ke-55 saat bek Italia, Riccardo Calafiori mencetak gol bunuh diri. Satu gol ini bertahan hingga pertandingan usai. Spayol menang 1-0 atas Italia.
Spanyol vs Italia 1-0: Riccardo Calafiori mencetak gol bunuh diri dan membuat Spanyol lolos ke 16 Besar Euro 2024 (uefa.com)
Calafiori pun menjadi pemain Italia kedua yang mencetak gol bunuh diri di turnamen besar. Gol bunuh diri pertama Italia dilakukan Cristian Zaccardo saat Italia melawan Amerika Serikat pada Piala Dunia 2006.
Hasil ini membuat Spanyol memimpin Grup B dengan nilai 6 dari dua kali bertanding. Diikuti Italia dengan nilai 3. Selanjutnya Albania dan Kroasia yang masing-masing mengoleksi satu angka.
Spanyol pun dipastikan menjadi juara Grup B dan lolos ke 16 Besar Euro 2024. Spanyol menjadi tim kedua yang lolos ke fase gugur setelah Timnas Jerman.
Selanjutnya hasil dan klasemen Grup B dan C Euro 2024 >>>
Grup B
Spanyol vs Italia 1-0
(Riccardo Calafiori 55'-gbd)
Grup C
Denmark vs Inggris 1-1
(Morten Hjulmand 34'; Harry Kane 18')
Slovenia vs Serbia 1-1
(Zan Karnicnik 69'; Luka Jovic 90+5')
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News