Babak I Indonesia vs Filipina 1-0: Gol Thom Haye Bawa Garuda Ungguli The Azkals

  • Arry
  • 11 Jun 2024 20:23
Timnas Indonesia(@timnasindonesia/twitter)

Timnas Indonesia unggul sementara atas Filipina. Gol spektakuler Thom Haye membawa Garuda mengungguli The Azkals di babak pertama laga pamungkas penyisihan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga Timnas Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. Skuat Garuda menurunkan pemain anyar Calvin Verdonk.

Timnas Indonesia langsung tampil menekan. Menit keenam, Marselino Ferdinan menyambut umpan Thom Haye masih dapat diamankan kiper Kevin Ray.

Menit ke-12 Haye melepaskan tembakan jarak jauh . Namun bola masih melayang di atas mistar gawang.

Calvin Verdonk memilii peluang di menit ke-28. Namun tembakan Verdonk masih membentur kaki kiper Ray.

Baca juga
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Filipina, Siaran Langsung Gratis

Indonesia akhirnya mencetak gol pertama di menit ke-31. Sebuah aksi Tembakan jarak jauh Thom Haye menggetarkan gawang Filipina. Indonesia unggul 1-0.

Unggul satu gol, Indonesia masih terus menekan.

Susunan Pemain

Indonesia: 21-Ernando Ari; 6-Sandy Walsh, 3-Jay Idzes, 23-Justin Hubner, 5-Rizky Ridho, 4-Calvin Verdonk; 22-Nathan Tjoe-A-On, 19-Thom Haye, 7-Marselino Ferdinan, 11-Ragnar Oratmangoen; 9-Rafael Struick

Filipina: 15-Kevin Ray; 18-Jesper Nyholm, 17-Adrian Ugelvik, 21-Santiago Colminas, 2-Scott Woods; 6-Kevin Ingreso, 8-Michael Baldisimo, 14-Alex Monis, 20-Zico Bailey, 7-Dylan Demuynck; 9-Patrick Reichelt

Artikel lainnya: Daftar 25 SMA Negeri Terbaik Acuan PPDB Jakarta 2024

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait