Komisi Pemilihan Umum telah rampung mengundi nomor urut peserta Pilpres 2024. Pengundian dihadiri oleh tiga pasang calon presiden dan wakil presiden.
Pengundian nomor urut ini Pilpres 2024 digelar di di Kantor KPU, Selasa, 14 November 2023. Acara dimulai dengan makan malam bersama dengan para komisioner KPU.
Pengundian nomor urut Pilpres diawali dengan pengambilan nomor antrean pengambilan undian. Pengambilan nomor dimulai dari Cak Imin, lantaran dia dan Anies mendaftarkan diri pertama di KPU. Kemudian diikuti Mahfud MD, dan Gibran.
Dari hasil antrean, pasangan Anies-Cak Imin mendapatkan nomor antrean 8, Ganjar-Mahfud nomor 10; dan Prabowo-Gibran nomor 14. Artinya, Anies-Cak Imin akan mengambil nomor undian pertama. Diikuti Ganjar-Mahfud dan kemudian Prabowo=Gibran.
Hasilnya, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mendapatkan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
Usai pengundian nomor urut, seluruh paslon hanya perlu menyerahkan nama-nama anggota timses mereka ke KPU paling lambat 24 November 2023. Masa kampanye akan dimulai pada 28 November 2023 hingga pertengahan Januari 2024.
Artikel lainnya: Penjelasan Fatwa MUI Soal Boikot Produk Pendukung Israel: Produknya Halal, tapi...
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News