BEM UI Tantang Anies, Ganjar, Prabowo Debat Terbuka di Kampus: Kalau Punya Nyali

  • Arry
  • 22 Agt 2023 10:29
Universitas Indonesia atau UI(Fakultas Hukum UI/UI)

Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM UI menantang tiga bakal calon presiden yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto, melakukan debat terbuka di kampus.

"Jika memang punya nyali, BEM UI mengundang semua calon presiden/bakal calon presiden untuk hadir ke UI karena kami siap untuk menguliti semua isi pikiran kalian. Kami siap menyampaikan aspirasi kami dan mendebat seluruh argumen kalian jika perlu," ujar Ketua BEM UI Melki Sedek Huang melalui keterangan tertulis.

Undangan tersebut dilontarkan BEM UI merespons putusan Mahkamah Konstitusi atau MK yang merevisi materi Pasal 280 ayat (1) huruf h UU Pemilu.

Pasal tersebut kini membolehkan peserta pemilu menggunakan fasilitas pemerintah dan pendidikan untuk kampanye sepanjang mendapat izin dari penanggung jawab tempat dimaksud dan hadir tanpa atribut kampanye pemilu.

Baca juga
Survei Litbang Kompas: Ganjar-Prabowo Bersaing Ketat, Prabowo Menangi Head to Head

Menurut Melki, debat ini harus dilakukan lantaran masa depan bangsa bergantung pada tiga sosok tersebut. BEM UI tidak mau harapan tersebut buyar lantaran para calon hanya fokus kampanye, pencitraan dan lip service.

"Kami butuh pemimpin yang cerdas dan berpihak untuk rakyat banyak. Silakan datang ke UI jika berani!" kata Melki.

"Sudah saatnya setiap kampus kembali ke muruahnya sebagai tempat pencarian kebenaran guna sebesar-besarnya kemaslahatan bangsa," ujar Melki.

Anies Baswedan tanggapi tantangan BEM UI

"Tiap calon pemimpin harus diuji kapasitas dan substansinya di dalam kampus secara serius daripada sekadar jualan pencitraan dan kampanye tak bermutu," katanya.

Mengenai tantangan ini, Anies Baswedan sudah menjawabnya. Melalui akun Twitter (sekarang X), bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan Untuk Persatuan itu dengan senang hati meladeni tantangan BEM UI.

"Yuk, kapan?" tulis Anies.

Artikel lainnya: Beredar Larangan Langsung Minum Setelah Makan, Ini Penjelasan Medisnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait