Kabar duka datang dari Italia. Silvio Berlusconi, mantan Perdana Menteri sekaligus bekas Presiden klub sepak bila AC Milan, meninggal dunia.
Dilansir dari BBC, Silvio Berlusconi meninggal dunia di rumah sakit San Raffaele di Milan, Senin, 12 Juni 2023. Berlusconi meninggal pada usia 86 tahun.
Pada April 2023, Silvio Berlusconi diketahui sempat dilarikan ke rumah sakit. Dia mengalami infeksi yang diderita sebelumnya.
"... Dirawat di rumah sakit pada Rabu 5 April 2023, dalam perawatan intensif karena masalah yang berkaitan dengan infeksi sebelumnya, tetapi waspada...," kata Menteri Luar Negeri Italia Antonio Tajani seperti dikutip dari Associated Press.
"Perdana Menteri tiga kali berusia 86 tahun itu berada di ICU di rumah sakit San Raffaele Milan, klinik tempat dia secara rutin menerima perawatan," jelas Antonio Tajani yang juga pemimpin partai Forza Italia Berlusconi.
Tajani menyatakan, Berlusconi dirawat karena "masalah yang belum terselesaikan" terkait infeksi sebelumnya.
Selain itu, Berlusconi juga diketahui mengalami serangkaian asalah dalam beberapa tahun terakhir. Pada 2020, dia sempat menderita Covid-19.
Berlusconi diketahui telah memakai alat pacu jantung selama bertahun-tahun, menjalani operasi jantung untuk mengganti katup aorta pada tahun 2016, dan telah mengatasi kanker prostat.
Untuk mengobati penyakitnya, Berlusconi sempat berobat di San Raffaele, tempat dokter pribadinya bekerja.
Sepak terjang Berlusconi: taipan, mantan PM, AC Milan, Forza Italia >>>
Silvio Berlusconi awalnya dikenal sebagai raja media dan hiburan di Italia. Selain itu, pria kelahiran Milan, 29 September 1936, itu pun menjadi Presiden AC Milan, salah satu klub sepak bola tersukses di Italia.
Sukses membangun bisnis dan sepakbola, Berlusconi kemudian terjun ke politik. Dia pun mendirikan partai yang dinamakan Forza Italia.
Partai itu pun kemudian dijadikan kendaraan politik dia untuk maju dalam pemilu 1994. Berlusconi kemudian terpilih menjadi perdana menteri. Usai terpilih, dia menanggalkan jabatannya sebagai Presiden AC Milan.
Namun, usia pemerintahan Berlusconi hanya berusia tujuh bulan. Dia kemudian diganti lantaran mendapatkan perlawanan dari koalisi pemerintahannya.
Karier politik Berlusconi tak berhenti di situ. Pada 2001, dia kembali terpilih menjadi PM Italia hingga 2006. Dan pada Pemilu 2008, Berlusconi kembali terpilih menjadi perdana menteri untuk ketiga kalinya.
Berlusconi kemudian diterpa sejumlah isu mulai dari korupsi hingga pelecehan. Berlusconi pun dijatuhi vonis 7 tahun penjara atas berbagai tuduhan.
Usai lepas dari penjara, Berlusconi kembali ke dunia sepakbola. Dia kemudian membeli sebuah klub kecil di Milan, AC Monza, pada 2018.
Rest in Peace Silvio Berlusconi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News