Bripka RR Ungkap Ferdy Sambo Kumpulkan Anak Buah di Propam Usai Penembakan Brigadir J

  • Arry
  • 13 Sep 2022 18:07
Bripka RR alias Bripka Ricky Rizal saat rekonstruksi pembunuhan Brigadir J(polri tv radio/youtube)

Bripka RR alias Bripka Ricky Rizal mengungkapkan, Irjen Ferdy Sambo langsung mengumpulkan anak buahnya usai peristiwa penembakan Brigadir J di rumah dinas Duren Tiga.

Hal tersebut diungkapkan Bripka RR melalui kuasa hukumnya, Erman Umar. Menurutnya, Bripka Ricky menyatakan tindakan itu dilakukan Ferdy Sambo agar anak buahnya mengikuti skenario yang dibuatnya.

“Itu kalau tidak salah itu mungkin di Provos, itu mungkin Sambo yang berperan di situ, saya tidak ingat betul karena saya tidak baca lengkap ya, karena tebel juga. Jadi baru sepintas saya lihat dia pernah sebelum BAP itu dikumpulkan,” ujar Erman di Jakarta, Selasa, 13 September 2022.

Erman menjelaskan, pengumpulan itu dilakukan Sambo di Provos Polri, Divisi Propam, pada 8 Juli 2022 malam.

Baca juga
Bripka RR Menyesal Tak Lakukan ini ke Brigadir J di Tol Agar Lolos dari Ferdy Sambo

Anak buah Sambo yang hadir, diantaranya adalah personel Propam Polri yang kini menjadi tersangka obstruction of justice atau merintangi penyidikan kasus Brigadir J.

“Iya jadi siapa lagi kalau bukan Sambo, tapi mungkin Sambo sudah mengatur,” tutur dia.

Skenario Sambo itu pun kemudian dibongkar Tim Khusus Polri. Dalam penyidikan, diketahui tidak ada baku tembak di rumah dinas Duren Tiga.

Baca juga
Putri Candrawati Disebut Ikut Tembak Brigadir J, Pengacara Buka Suara

Kejadian yang sebenarnya adalah Brigadir J tewas lantaran ditembak. Salah satunya dilakukan Bharada E alias Bharada Richard Eliezer.

Dari kasus ini, Polri sudah menetapkan lima tersangka. Mereka adalah Ferdy Sambo, Bharada E, Bripka RR, Kuat Ma'ruf, dan Putri Candrawathi.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 340 KUHP tentang Pembunuhan Berencana subsider Pasal 338 Jo Pasal 55 dan 56 KUHP.

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait