Kecelakaan Cibubur, Beredar Pengakuan Sopir Truk Maut Pertamina Tak Bisa Injak Rem

  • Arry
  • 18 Jul 2022 21:28
Kecelakaan Cibubur, truk tangki Pertamina tabrak mobil dan sejumlah motor(ist/ist)

Kecelakaan maut truk Pertamina menabrak belasan kendaraaan terjadi di Jalan Alternatif Cibubur, Bekasi, Jawa Barat. Sebanyak 11 orang tewas dalam insiden tersebut.

Sopir truk tangki Pertamina kini telah diamankan kepolisian. Kecelakaan maut Cibubur ini diduga akibat truk tangki Pertamina yang mengalami rem blong.

Kini beredar video amatir yang berisi rekaman pengakuan dari seseorang yang diduga sebagai sopir truk tangki Pertamina itu.

Dalam rekaman itu terdengar petugas menanyakan kepada sopir tersebut mengenai kronologi sebelum kecelakaan di Cibubur yang menewaskan 11 orang tersebut.

Baca juga
Kecelakaan Truk Pertamina vs Motor di Cibubur, Sejumlah Orang Tergeletak di Jalan

"Pas turunan tuh, kemudian lampu merah. Terus kamu injak rem?" kata pria tersebut.

"Iya pak," kata sopir itu. Sambil memperagakan kakinya menginjak rem.

"Enggak bisa?" tanya pria tersebut lagi. Sang sopir kemudian menganggukkan kepalanya.

Baca juga
Kecelakaan Truk Pertamina vs Motor di Cibubur, Polisi: 11 Orang Tewas

Dugaan rem blong ini juga diungkapkan Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman. Menurutnya, polisi tidak menemukan bekas jejak rem dari tangki Pertamina di lokasi kejadian.

"Kalau kami cek di lapangan ini sementara belum ada bekas rem. Tapi untuk lebih lanjut kami akan melakukan pemeriksaan kendaraan ini dengan teknisi. Kita juga akan melakukan pemeriksaan terhadap sopir," kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman.

"Kami akan koordinasi dengan Pertamina untuk mengosongkan untuk melakukan evakuasi dengan alat berat. Sementara supir dan kernet sudah diamankan," katanya.


Selanjutnya kronologi kecelakaan maut Cibubur Truk tangki Pertamina tabrak belasan kendaraan >>>

 

Kombes Latif Usman menjelaskan kronologi kecelakaan maut ini. Menurutnya, kecelakaan diawali saat truk Pertamina melaju dari arah Cibubur menuju Cileungsi.

"TKP di sini, jadi kendaraan Pertamina berjalan dari arah Cibubur menuju Cileungsi. Di mana memang kondisi jalan menurun dan lampu merah ada kendaraan yang sedang berhenti," kata Kombes Latif, Senin, 18 Juli 2022.

"Jadi di situ yang terlibat ada roda empat dua. Roda dua ada 10," katanya.

"Untuk sementara korban ada di Kramat Jati 11 orang meninggal dunia. Tapi ini kita masih akan cek ulang kembali, karena baru terjadi," imbuh Latif.

Baca juga
Kecelakaan Truk Pertamina vs Motor Tewaskan 11 Orang, Ini Kronologinya

"Kita cek betul, identitas pun nanti akan kita cek nanti dengan melibatkan Dokkes untuk melakukan pemeriksaan," lanjutnya.

"Kalau kami cek di lapangan ini sementara belum ada bekas rem. Tapi untuk lebih lanjut kami akan melakukan pemeriksaan kendaraan ini dengan teknisi," katanya.

Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 15.29 WIB itu ternyata juga memakan korban satu anggota TNI. Kadispenal Laksma TNI Julius Widjojono menduga kecelakaan terjadi karena truk Pertamina mengalami rem blong.

"Kendaraan tersebut mengalami rem (blong) dan menabrak sejumlah pengendara tersebut adanya di turunan Cikeas," kata Julius.

"Karena mengalami rem blong akhirnya Pengemudi tersebut mengambil inisiatif membanting setir ke kiri," lanjutnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait