Mural 'Jokowi 404: Not Found', Polisi Buru Pelukis Mural

  • Arry
  • 14 Agt 2021 10:59
Ilustrasi Polisi(ist/istimewa)

Namun, hingga saat ini polisi belum dapat mengidentifikasi pihak yang menggambar mural tersebut.

"Tetap diadakan penyelidikan, untuk pengusutan gambar-gambar itu. (Pelaku) Masih dicari, tetap akan dicari," tambah dia.

Saat ini mural yang mirip Jokowi itu sudah dihapus dengan dicat ulang berwarna hitam.

Mural Jokowi 404 Not Found dicat hitam oleh polisi (Foto: Polres Metro Tangerang)

Abdul mengatakan, kepolisian menghapus mural tersebut karena menafsirkan gambar mirip Jokowi itu sebagai lambang negara dan pimpinan tertinggi dari institusi Korps Bhayangkara.

"Kami ini sebagai aparat negara ngelihat sosok Presiden dibikin kayak begitu, itu kan pimpinan negara, lambang negara. Kalau untuk media kan beda lagi penampakan, pengertian penafsiran. Kalau kami, itu kan pimpinan, panglima tertinggi TNI-Polri," jelasnya.

404: Not Found merupakan istilah eror di dunia internet yang biasa muncul di layar komputer jika sebuah website tidak keluar/tidak ditemukan.

 

Baca Juga:
Heboh Video Mesum Diduga Pelajar di Sumut, Polisi Turun Tangan
Diperiksa 4 Jam dan Tak Ditahan, Jerinx Puji Polisi
Langgar Aturan Ganjil Genap, Politisi PSI Adu Mulut dengan Polisi
Jokowi Bagi Bonus Atlet Olimpiade, Greysia/Apriyani Dapat Rp5,5 M
Sempat Bikin Jokowi Deg-degan, Greysia/Apriyani Diundang ke Istana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait