Doa Bu Guru Geraldine, Penemu Jasad Eril di Sungai Aare, untuk Ridwan Kamil

  • Arry
  • 12 Jun 2022 16:10
Ridwan Kamil bertemu guru SD Bern, Geraldine Beldi, sosok yang menemukan jasad Eril di Sungai Aare(@ridwankamil/instagram)

Nama Geraldine Beldi mendadak menjadi bahan perbincangan. Ya, warga Bern, Swiss itu adalah sosok yang pertama kali menemukan jasad Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare.

Geraldine menemukan jasad Eril saat melewati Bendungan Engehalde ketika menuju sekolah SD tempat dia mengajar. Usai temuan itu, Geraldine langsung melaporkannya ke polisi.

Ridwan Kamil telah bertemu langsung dengan Geraldine usai Eril ditemukan. Emil mengucapkan terima kasih karena telah menemukan Eril yang telah hilang selama dua pekan.

Geraldine kini membalas langsung pernyataan Ridwan Kamil. Dia mengucapkan doa agar Ridwan Kamil dan keluarga ikhlas atas kepergian Eril.

Baca juga
Inilah Sosok yang Pertama Kali Temukan Eril di Bendungan Engehalde: Bu Guru Geraldine

"Saya berdoa agar di tengah kesedihan Anda, Anda menemukan kenyamanan dalam semua kenangan menyenangkan yang dibagikan. Dengan kenangan cinta Emmeril," tulis Geraldine di Instagram dikutip pada Ahad, 12 Juni 2022.

"Meski tak ada kata yang benar-benar bisa membantu meringankan rasa kehilangan yang kamu tanggung, ketahuilah bahwa kamu sangat dekat dalam setiap renungan dan doa," ungkap Geraldine.

"Tuhan akan menghapus setiap air mata dari mata mereka. Tidak akan ada lagi kematian atau duka atau tangisan atau rasa sakit, karena tatanan lama telah berlalu," lanjutnya.

Baca juga
Begini Cerita Bu Guru Geraldine Temukan Jasad Eril di Sungai Aare

Ridwan Kamil sebelumnya juga berjanji akan menyambut Geraldine jika ingin berkunjung ke Indonesia. Mantan Wali Kota Bandung itu siap mengurusi keperluan Geraldine.

"Ibu Geraldine kalo ingin berlibur ke Indonesia, tolong kabari saya ya. Nanti semuanya saya yg urus sebagai rasa terima kasih kami', kira-kira begitu perbincangannya," tulis Ridwan Kamil.

"Eril ke sini niatnya mau belajar, akhirnya takdirnya diselamatkan oleh seorang guru pengajar yang baik hati dan sederhana. Danke Mrs. Geraldine Beldi @geraldine_beldi. Hatur Nuhun . Terima Kasih," tutup Ridwan Kamil.

 

Artikel lainnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait