Briptu Christy Triwahyuni Cantika Sugiarto menjadi sorotan beberapa hari terakhir. Siapa sangka polwan cantik itu adalah buronan Polresta Manado, tempat dia bekerja.
Briptu Christy kini telah ditangkap Polda Metro Jaya. Dia ditangkap saat berada di hotel di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Rabu, 9 Februari 2022.
Siapa sebenarnya Briptu Christy?
Briptu Christy lahir di Manado, Sulawesi Utara pada 26 Desember 1996. Kini dia bertugas di Bagian Sumber Daya Manusia (SDM) Polresta Manado. Briptu Christy sudah memiliki suami bernama Briptu Reynaldy Kamae.
Baca Juga
Akhir Pelarian Polwan Cantik Briptu Christy: Ditangkap di Hotel di Kemang
Sejak 15 November 2021, Briptu Christy menghilang. Dia tidak pernah hadir di Mapolresta Manado.
Sang suami, Briptu Reynaldy membantah istrinya menghilang lantaran ada masalah keluarga.
Meski demikian, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Jules Abraham menyatakan Briptu Christy desersi.
“Terkait Kabar di media sosial tersebut, bahwa faktanya yang bersangkutan, (dia) itu desersi,” tutur Kombes Pol Jules Abraham Abast.
Baca Juga
Ditangkap di Kemang, Polwan Briptu Christy Dibawa ke Manado dan Diperiksa Propam
Jules pun menyatakan, Kapolresta Manado, Kombes Julianto P Sirait, akan mengajukan pemberhentian tidak dengan hormat atau PTDH terhadap Briptu Christy melalui Sidang Komisi Kode Etik Profesi Polri. Hal itu lantaran Briptu Christy meninggalkan tugasnya tanpa izin lebih dari 30 hari.
Pada 31 Januari 2022, Kapolresta Manado, Kombes Julianto P Sirait memasukkan nama Briptu Christy dalam dafatar buronan. Namanya tercantum dalam surat Daftar Pencarian Orang (DPO) bernomor DPO/01/I/HUK.11.1/2022/Provos.
Pelarian Briptu Christy berakhir pada 9 Februari. Polda Metro Jaya mencium keberadaan Briptu Christy sedang berada di sebuah hotel di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. "Diamankan. Sendiri," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
Setelah berkoordinasi dengan Polda Sulut, Briptu Christy akhirnya dibawa ke Polresta Manado untuk dilakukan pemeriksaan. Dia pun langsung diperiksa oleh Propam Polda Sulut.
Artikel lainnya
- Somasi ke Pemkab Malinau Berakhir Hari Ini, Apa Langkah Susi Air?
- Polisi Ungkap Kenapa AKP Novandi dan Kader PSI Tak Keluar Mobil Usai Tabrak Beton
- Raffi Ahmad-Nagita Slavina Mejeng di Sampul Forbes, Ini Sumber Duit Sultan Andara
- Mahfud MD: Tak Ada Suasana Mencekam di Wadas Seperti yang Beredar di Media Sosial
- Kader PSI Fatimah Jadi Tersangka Kecelakaan AKP Novandi, Polisi Langssung Stop Kasus
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News