Polda Metro Jaya menanggapi dugaan polisi menyuruh ibu korban menangkap sendiri pelaku pencabulan anaknya di Bekasi. Polda pun akan menurunkan Propam untuk mengusut anggota Polres Metro Bekasi itu.
"Kaitan dengan yang di Polres Bekasi Kota, saat ini tim kita sedang mendalami laporan seperti itu. Apakah betul, nah ini kan kita belum tahu. Apakah betul seperti itu, ada ucapan seperti itu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, di Jakarta, Senin, 27 Desember 2021.
Endra menegaskan, setiap laporan warga harus ditanggapi serius oleh petugas di polsek maupun polres. Endra pun menyayangkan jika kasus yang viral tersebut benar terjadi.
"Tentunya kalau ada seperti itu, itu adalah hal yang tidak baik. Tetapi kamu mohon waktu ya untuk kita dalami lagi," katanya.
Baca Juga
Geger, Polisi Suruh Ibu Korban Tangkap Sendiri Pelaku Pencabulan Anaknya
Untuk itu, lanjut Endra, Polda Metro Jaya akan menurunkan tim Propam untuk mengusut dugaan anggota polisi yang menyuruh korban untuk menangkap sendiri pelaku kejahatan.
"Iya kalau kaitannya dengan anggota kan nanti dari Propam. Tapi mohon waktulah, kan belum tentu benar juga ya. Jadi nanti kita sampaikan lagi ya," jelas Zulpan.
Selanjutnya kronologi kasus ibu korban disuruh polisi tangkap sendiri pelaku pencabulan anaknya >>>
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News