Ketika Jenderal Polisi Minta Diajari Satpam Bank Cara Melayani Masyarakat

  • Arry
  • 18 Des 2021 12:48
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran meminta Satpam Bank DKI mengajarinya soal cara melayani masyarakat(@kapoldametrojaya/instagram)

Jagat media sosial pernah diramaikan dengan tagar #SatpamBCA. Cuit Polisi diganti #SatpamBCA ini pertama kali ditulis oleh akun @fchkautsar pada Rabu, 13 Oktober 2021 pukul 21.45.

Saat itu Fachrial Kautsar, pemilik akun, berkicau "Polisi se-Indonesia bisa diganti satpam BCA aja gaksih".

Baca Juga
Cuit Polisi Diganti #Satpam BCA, Pemilik Akun Terima Ancaman

Sejak cuitan itu, kini trending tagar #SatpamBCA. Dan hingga Minggu, 17 Oktober 2021, tagar tersebut selalu masuk 10 besar.

Saat itu polisi menanggapi soal tagar #SatpamBCA.

"Polri tidak anti terhadap kritik-kritik yang disampaikan oleh masyarakat. Itu menunjukkan masyarakat peduli terhadap kinerja kepolisian, menginginkan kinerja kepolisian dengan lebih baik," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri Komisaris Besar Ahmad Ramadhan, Minggu, 17 Oktober 2021.

"Untuk itu kepolisian merespons dengan menindaklanjuti laporan atau pengaduan secara profesional transparan dan akuntabel," ujarnya.

 

Artikel lainnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait