Kilang Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah, terbakar. Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.
"Terjadi kebakaran tanki produk. Bukan kilangnya," kata Sekretaris Perusahaan Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional Ifki Sukarya, Sabtu, 13 November 2021.
Kebakaran diperkirakan sejak terjadi sejak pukul 19.00 WIB. Kondisi di sekitar lokasi saat ini diguyur hujan.
Ifki mengaku belum dapat merinci penyebab kebakaran tersebut. "Kami sedang menunggu informasi lanjut dari Cilacap. Nanti kami infokan," ujar Ifki.
Sebelumnya akun Twitter @afriqh_s menyatakan Pertamina Cilacap terbakar akibat sambaran petir.
Akun lainnya, @HenryKrijgsman juga menyatakan, "Baru saja ada kejadian tangki minyak meledak di Pertamina Cilacap, menurut warga sekitar pemicunya karena tersambar petir," tulisnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News