Identitas pengemudi Toyota Innova berpelat dinas Kementerian Pertahanan yang menabrak orang dan kendaraan di Palmerah, Jakarta Barat, terungkap. Dia adalah MSK, 23 tahun, anak salah seorang ASN Kemenhan.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Joko Siswanto, menjelaskan, saat ini MSK masih menjalani perawatan di rumah sakit lantaran menjadi korban amuk massa usai menabrak orang dan kendaraan di daerah Palmerah.
"Iya (diamuk massa)" kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Joko Siswanto, melalui pesan singkat, Selasa, 21 Januari 2025.
Joko menjelaskan, MSK mengalami luka pada bagian wajahnya akibat dikeroyok massa. Kini, dia menjalani perawatan di RSUD Cengkareng.
Baca juga
Mobil Innova Pelat Kemenhan Tabrak Pejalan Kaki dan 2 Kendaraan, Ini Kronologinya
Joko menyatakan, polisi akan langsung memeriksa MSK usai kondisinya pulih. "Sementara masih dirawat. Kita kerja dulu ya, biar penyidik menjalankan kewajiban dan tanggung jawabnya, biar kami kerja dulu," ujar dia.
Peristiwa kecelakaan ini terjadi pada Senin, 20 Januari 2025 dini hari WIB. Saat itu mobil Toyota Innova berpelat dinas Kementerian Pertahanan 6504-00 melaju dari arah utara menuju barat di Jalan Palmerah II.
"Sesampainya di dekat Pasar Bintang Mas menabrak orang saudara TR yang sedang berdiri di pinggir jalan selesai menurunkan barang," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Joko Siswanto.
Namun mobil tersebut tak berhenti. Sopir terus memacu mobilnya hingga ke Jalan Palmerah Barat. Namun mobil itu menabrak pengendara motor berinisial TN. Innova tersebut terus melaju hingga akhirnya kembali menabrak kendaraan lain.
Baca juga
Akhirnya Terjawab, Pemilik Mobil RI 36 yang Viral: Raffi Ahmad
"Kendaraan Kijang Innova tetap melaju. Sesampainya dekat apotek Rawa Belong, oleng ke kanan masuk ke jalur berlawanan arah, menabrak kendaraan mini bus Daihatsu yang dikemudikan saudara S yang melaju dari arah Barat ke Timur (dari arah berlawanan)," ujarnya.
Akibat insiden ini, lima orang terluka. Mereka adalah MSK, sopir Innova pelat Kemenhan; pejalan kali berinisial TR, pengendara motor TN, dan pengendara serta penumpang mobil Daihatsu.
"Pria TR mengalami luka di bagian perut robek. Pengendara sepeda motor TN mengalami luka di bagian tumit kaki kiri robek," jelasnya.
"Pengemudi kendaraan Daihatsu mengalami luka di bagian kaki kanan patah. Penumpang kendaraan Daihatsu mengalami luka di bagian tulang hidung patah," ujarnya.
Artikel lainnya: Kebakaran di Kemayoran Jakpus: 543 Rumah Terbakar dan 1.797 Jiwa Mengungsi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News