Viral video anak bos toko roti di kawasan Jakarta Timur menganiaya karyawatinya. Imbasnya korban mengalami luka di bagian kepala.
Video penganiayaan ini viral usai dibagikan akun X, @OmJ_JeNggot. Dalam unggahannya terlihat seorang pria tengah marah-marah dan kemudian melemparkan kursi ke arah karyawatinya.
Akibat dari tindakan itu, karyawati tersebut mengalami luka serius pada kepalanya. Terdengar pula sang anak bos toko roti itu mengaku kebal hukum.
"No viral no justice, seorang bos roti di Jakarta Timur menganiaya pegawai hingga berdarah bahkan bos tersebut sampe melempar pegawainya dengan kursi," tulis keterangan unggahan video.
Baca juga
Kronologi Pemukulan Dokter Koas Versi Pelaku: Lady Aurellia Stres Dapat Jadwal Piket
Kasus ini diketahui terjadi pada 17 Oktober 2024 malam. Korban pun sudah melaporkan kasus ini pada 18 Oktober 2024, namun belum ada tindak lanjutnya.
Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Jakarta Timur Ajun Komisaris Polisi (AKP) Lina Yuliana, mengakui kasus ini masih dalam tahap penyelidikan. Lokasi kejadian berada di sebuah toko roti di Jalan Raya Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur.
"Saat ini proses penyelidikan dan ditangani Unit Jatanras Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Timur," kata AKP Lina.
Menurutnya, peristiwa ini bermula saat pelaku meminta korban menyiapkan makanan. Setelah itu pelaku juga meminta agar makanan itu diantar ke kamar pribadinya.
Namun hal tersebut ditolak korban. Dia merasa hal tersebut bukanlah dari tugasnya sebagai kasir. Penolakan itu pun kemudian memicu penganiayaan terhadap korban.
Baca juga
Pemukul Dokter Koas FK Unsri Jadi Tersangka, Terancam 5 Tahun Penjara
"Awalnya terlapor minta tolong kepada korban untuk mengantar makanan terlapor ke kamar pribadi terlapor, kemudian korban tidak mau yang dikarenakan bukan pekerjaannya," kata Lina.
Lina menjelaskan, korban melaporkan pelaku dengan Pasal 351 KUHP. Polisi pun juga sudah dilakukan pemeriksaan klarifikasi tiga saksi.
Kasus ini mendapat tanggapan dari warganet di media sosial.
"Kenapa dia ga mau anter, apakah mungkin ada bau bau pelecehan?"
"Kenapa karyawannya nolak nganter makanan ke kamar anak bos itu? Apakah ada trauma di balik kamar itu?"
"Perlu diusut tuh jangan sampe lepas, mesti di kerangkeng bos nya.”
"Kebal hukum ? Tolong aparat negara, dicek n ricek siapa orang ini ? Koq kebal hukum ? Apakah hanya dia yang mempunyai negeri tercinta ini ?"
"Penangan kepolisian disayangkan sangat lamban. Melansir berita online, telah dilaporkan sejak Oktober 2024 saat kejadian terjadi. Tapi karena video ini, semoga terbantu.”
"Katanya Kebal Hukum, kokk Kolom komentar dimatikan, mau Coba2? Dalam hitungan Hari sebelum natal. Bangrut Loo."
"Tag aja admin gerindra ,,,sok keras kebal kebal hukum gak tau apa presiden kita kmren kmren pidatonya apa."
Artikel lainnya: Piala AFF 2024: Vietnam vs Indonesia 1-0
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News