Kronologi Kecelakaan Maut Truk Tronton di Slipi Jakbar: 6 Kendaraan Ringsek, 1 Tewas

  • Arry
  • 26 Nov 2024 17:39
Kecelakaan maut Slipi Jakbar: Truk tronton menabrak 6 kendaraan(tmc polda metro jaya/x.com)

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman, kecelakaan Slipi tidak disebabkan rem blong pada truk. Menurutnya, kecelakaan itu akibat sopir truk yang bernama Ade Zakarsih (45) mengantuk hingga berujung tabrakan.

"Bukan (rem blong), tadi kita sudah cek fungsi dan (rem) berfungsi. Sementara sudah saya tanyakan tapi ini kita lidik lebih lanjut. Sementara dia mengakui dia mengantuk," kata Kombes Latif Usman, Selasa, 26 November 2024.

Sementara itu Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Ojo Ruslani menambahkan, sopir mengaku sudah mulai mengendarai truknya sejak pukul 3 pagi dari wilayah Cikarang, Jakarta Barat.

"Ngantuk saya tanya. Bangun jam 3, start dari Cikarang," ujarnya.

Saat ini, Ade Zakarsih sudah diamankan di Subdit Gakkum Polda Metro Jaya. Sopir truk itu masih menjalani pemeriksaan. 

Artikel lainnya: Pengadilan Agama Putuskan Pernikahan Rizky Febian-Mahalini Tak Sah, Harus Nikah Ulang

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait