Banjir Jakarta Meluas Jadi 18 RT, Banjir di Cilandak Mencapai 1,8 Meter

  • Arry
  • 19 Nov 2024 23:47
Ilustrasi banjir Jakarta(Dinas lingkungan hidup/jakarta.go.id)

Banjir di Jakarta usai hujan deras pada Selasa, 19 November 2024 meluas. Ketinggian air juga meningkat menjadi 1,8 meter.

BPBD Jakarta mencatat, banjir yang terjadi mengalami kenaikan dari 13 RT menjadi 18 RT per pukul 20.00 WIB. Lokasi banjir tersebar di wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Jakarta Selatan.

Berikut titik banjir di Jakarta:

Jakarta Utara

- 3 RT di Kelurahan Pluit, Penjaringan. Ketinggian 10-60 cm, penyebab rob

Baca juga
Titik-titik Banjir di Jakarta Usai Hujan Deras: Cilandak Timur Banjir 1,4 Meter

Jakarta Barat

- 3 RT di Kelurahan Kedaung Kaliangke. Ketinggian 60 cm. Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke
- 1 RT di Kelurahan Kelapa Dua. Ketinggian 60 cm. Penyebab: curah hujan tinggi
- 3 RT di Kelurahan Sukabumi Selatan. Ketinggian 60-100 cm. Penyebab: curah hujan tinggi
- 2 RT di Kelurahan Sukabumi Utara. Ketinggian 60 cm. Penyebab: curah hujan tinggi

Jakarta Selatan

- 2 RT di Kelurahan Gandaria Selatan. Ketinggian 50 cm. Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan aliran PHB Poncol
- 1 RT di Kelurahan Srengseng Sawah. Ketinggian 40 cm. Penyebab: curah hujan tinggi
- 3 RT di Kelurahan Cilandak Timur. Ketinggian 80-180 cm. Penyebab: curah hujan tinggi dan luapan Kali Krukut


Jalan Tergenang

1. Jalan Hiu Pelabuhan Muara Baru, Kel. Penjaringan, Jakarta Utara. Ketinggian: 15 cm
2. Jalan Srengseng Raya Rw. 02, Kel. Srengseng, Jakarta Barat. Ketinggian: 25 cm
3. Jalan Bungur V, Kel. Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan. Ketinggian: 30 cm
4. Jalan Jagakarsa Raya, Kel. Jagakarsa, Jakarta Selatan. Ketinggian: 40 cm. 

Artikel lainnya: Timnas Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Brace, Hubner Kartu Merah

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait