Dua SPBU swasta yakni Shell dan BP AKR kompak menurunkan harga BBM. Kebijakan ini juga telah dilakukan Pertamina terhadap BBM nonsubsidinya mulai 1 September 2024.
Melansir laman resmi Shell Indonesia, harga Shell Super kini menjadi Rp13.450 per liter, turun harga sebelumnya Rp14.520 per liter. Selain itu harga V-Power juga turun dari Rp15.370 menjadi Rp 14.280.
SPBU BP AKR juga ikut menurunkan harga BBM. Untuk jenis BP 92 turun Rp 400, dari sebelumnya Rp 13.850 menjadi Rp 13.450.
Berikut perbandingan harga BBM Pertamina, Shell, dan BP AKR per 1 September 2024 di Jabodetabek
SPBU Pertamina
- Pertalite (RON 90) : Rp 10.000 per liter
- Pertamax (RON 92) : Rp 12.950 per liter
- Pertamax Turbo (RON 98) : Rp 14.75 per liter
- Dexlite (CN 51): Rp 14.050 per liter
- Pertamina Dex (CN 53) : Rp 14.550 per liter
- Pertamax Green 95 (RON 95) : Rp 13.650 per liter
Baca juga
Harga BBM Turun, Cek Harga BBM di Seluruh SPBU Pertamina Terbaru per 1 September 2024
SPBU Shell
- Shell Super (RON 92) : Rp 13.450
- Shell V-Power (RON 95) : Rp 14.280
- Shell V-Power Diesel (CN 51) : Rp 14.660
- Shell V-Power Nitro+ (RON 98) : Rp 14.480
SPBU BP AKR
- BP 92 (RON 92) : Rp 13.450
- BP Ultimate (RON 95) : Rp 14.280
- BP Ultimate Diesel : Rp 14.660
Artikel lainnya: Harga gas Elpiji 5,5 Kg dan 12 Kg Terbaru di Seluruh Indonesia per 1 September 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News