28 Angota Pakar Mundur Usai PKS Gabung KIM Plus, Ini Respons PKS

  • Arry
  • 27 Agt 2024 11:40
Partai Keadilan Sejahtera PKS(partai keadilan sejahtera/pks.id)

Sebanyak 28 anggota Dewan Pakar PKS mengundurkan diri sebagai kader partai. Salah satu alasannya lantaran PKS kini bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju atau KIM Plus.

Pengunduran diri ini dipimpin Danjen Kopassus Mayjen TNI (Purn) Soenarko. Dia mengumumkan langsung sikap 28 anggota Dewan Pakar untuk mengundurkan diri dari PKS.

"Sehubungan hal di atas. Bersama ini kami mengundurkan diri dari keanggotaan PKS," kata Soenarko dalam video yang diterima Newscast.

Dalam video itu Soenarko menceritakan alasan dirinya bergabung dengan PKS. Menurutnya, PKS adalah partai yang istikamah dalam memperjuangkan Indonesia. Namun, sikap PKS itu kini berubah.

Baca juga
PKS Ingin Balik Badan Gabung KIM dan Dukung Ridwan Kamil, Ini Respons Anies Baswedan

Soenarko menyebutkan tiga alasan 28 anggota Dewan Pakar mengundurkan diri dari PKS. Pertama, PKS mengumumkan bergabung dengan KIM Plus. Kedua, sikap PKS mendukung Bobby Nasution di Pilgub Sumut. Baginya, sikap tersebut sama saja mendukung politik dinasti.

"Ketiga, Pilkada yang akan berjalan pada waktu yang akan datang, PKS kurang mendengarkan mayoritas aspirasi rakyat, tetapi keputusan yang terpengaruh oleh kepentingan elite partai," kata Soenarko.

Mengenai pengunduran diri tersebut, Ketua Dewan Penasihat PKS Tifatul Sembiring tidak mempermasalahkan keputusan 28 anggota Dewan Pakar tersebut.

"Iya, ada yang mundur dari total 250 anggota Dewan Pakar. Silakan saja, itu hak masing-masing," kata Tifatul dikutip dari CNNIndonesia.com.

"Silakan saja, hak demokrasi masing-masing. Cocok dengan PKS, kita lanjut. Enggak cocok, monggo. Mungkin ada partai lain yang lebih baik. Asalkan kau bahagia," kata dia.

Artikel lainnya: Daftar 24 Artis Bakal Ngantor di Gedung DPR: Ahmad Dhani, Mulan Jameela Hingga Once

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait