Respons Jokowi Soal Peluang Jadi Ketua Dewan Pembina Golkar

  • Arry
  • 22 Agt 2024 05:34
Presiden Joko Widodo saat menghadiri Rapimnas Partai Golkar(humas jay/setkab.go.id)

Presiden Joko Widodo menjawab kabar dirinya akan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Golkar. Hal ini seiring dengan terpilihnya Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum Golkar.

Jokowi menyatakan soal kabar tersebut untuk menanyakan langsung ke Bahlil Lahadalia, yang juga menjabat sebagai Menteri ESDM.

"Tanyakan pada Ketum Golkar, jangan tanya saya," ujar Jokowi di saat hadir di Munas XI Partai Golkar di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu, 21 Agustus 2024.

Mengenai dirinya mengenakan kemeja kuning khas Golkar, Jokowi mengklaim untuk menghargai tuan rumah.

Baca juga
Bahlil Golkar: Jangan Main-main dengan Raja Jawa

"Ini saya hadir. Dan sekali lagi ingin menghargai yang punya hajat, Partai Golkar, enggak ada masalah," ujarnya.

Mengenai peluang Jokowi menjadi Ketua Dewan Pembina Golkar, Bahlil menyatakan belum ada agenda tersebut.

"Jadi enggak ada sampai urusan Pak Presiden Jokowi mau jadi ketua dewan pembina itu, sampai dengan hari ini enggak ada," kata Bahlil.

"Saya berdiskusi kok, enggak ada, jadi enggak benar itu, pikiran itu," ujarnya.

Artikel lainnya: Azizah Salsha Buka Suara Soal Selingkuh dari Pratama Arhan, Zize: Mohon Doa Terbaik

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait