Pemerintah akan menyewa sekitar 1.000 unit mobil untuk kebutuhan tamu saat peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia yang akan digelar di Ibu Kota Nusantara alias IKN.
"Kami dan Kemensetneg tanda tangani nota kesepahaman pengadaan 1.000 unit mobil untuk perayaan kemerdekaan," ungkap Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Pengusaha Rental Mobil Daerah Indonesia (Asperda) Kalimantan Timur Damun Kiswanto dikutip dari Antara.
"Permintaan pengadaan mobil dari Kemensetneg itu sekitar 1.000 unit, dan sudah dibayar uang muka 50 persen dari nilai kontrak," tambahnya.
Namun, kebutuhan mobil itu tak dapat disiapkan seluruhnya oleh DPD Asperda Kaltim. Mereka menambah kekurangan dari provinsi lainnya di luar Kaltim.
Baca juga
Cerita Jokowi Nginap di Istana IKN: Tidur Tak Nyenyak, Air Melimpah, Listrik OK
"Unit mobil didatangkan dari Surabaya, Jakarta, Sidoarjo, Semarang, Solo, Makassar, Bali, dan Palu, dan di perjalanan menuju Kaltim," jelasnya.
Damun menjelaskan, biaya mendatangkan satu unit mobil dari luar daerah Kalimantan Timur ada biaya pengiriman untuk satu unit mobil mencapai Rp 13 juta. Sehingga, biaya sewa pun akan mengalami kenaikan.
Selain itu, dia mencatat ada lonjakan kenaikan harga sewa mobil di wilayah Kaltim jelang peringatan HUT RI. Hal ini karena permintaan yang juga meningkat.
Harga sewa mobil normal untuk Fortuner sekitar Rp 2,5 juta per hari, dan saat ini menjadi Rp 5 juta per hari, kemudian Hi-Ace Rp 3,5 juta per menjadi Rp 15 juta per hari.
Baca juga
Intip Menu Sarapan Jokowi Usai 2 Hari Ngantor di IKN
"Bahkan untuk Alphard yang biasanya Rp 7 juta per hari naik cukup signifikan menjadi Rp 25 juta per hari," kata dia.
Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menyatakan tak ada kata mahal untuk peringatan HUT RI.
"Kalau untuk National Day atau hari kemerdekaan menurut saya enggak ada yang mahal. Karena itu adalah hari kita. Tapi bukan berarti terus penggunaan anggaran negara itu suka-suka kita. Semuanya bisa dikontrol," kata Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
"Memaknainya adalah jangan disamakan apple to apple dengan situasi yang umum. Ya, bagi saya untuk kepentingan hari ulang tahun negara itu enggak ada yang mahal," ujarnya.
Artikel lainnya: Viral Mobil Dilempari Kotoran Manusia Saat Melintas di Terowongan Casablanca
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News