Aksi penembakan terjadi saat Donald Trump menggelar kampanye Pilpres Amerika Serikat di Pennsylvania pada Sabtu, 13 Juli 2024 waktu setempat. Secret Service memastikan capres dari Partai Republik itu selamat.
Reuters melaporkan, penembakan terjadi saat Trump mulai berpidato. Terdengar dentuman tembakan. Insiden ini pun membuat Trump harus merunduk dari podium.
Pasukan Secret Service juga langsung mengerubungi Trump. Tak lama Trump mengangkat tangannya ke atas.
Kondisi Donald Trump usai insiden penembakan saat kampanye Pilpres AS di Pennsylvania
Secret Service memastikan Presiden ke-45 AS itu selamat. Namun beredar foto terlihat muka dan telinga Trump terluka.
"Saat ini Secret Service sedang menginvestigasi dan informasi selanjutnya akan disampaikan jika sudah tersedia," kata Secret Service seperti dikutip dari Reuters.
Artikel lainnya: Kecelakaan Maut Isuzu Elf vs Truk di Tol Boyolali: 6 Tewas, 14 Luka-luka
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News