Gejala Varian Delta Pada Anak dan Dewasa, Penyebab Lonjakan Covid-19 di Indonesia

  • Arry
  • 16 Jul 2021 09:19
Virus Corona Varian Delta(Thor Deichmann/pixabay)


Apa Saja Gejala Varian Delta?

Dokter spesialis paru dari RSUP Persahabatan, dr Riyadi Sutarto Sp P, menyebut setidaknya ada tiga varian berbahaya yang dikonfirmasi ada di Indonesia, yaitu varian Alpha (B117), Beta (B1351), dan Delta (B1617.2).

Ia melanjutkan, varian Alpha pertama kali ditemukan di Inggris dan mulai ditemukan di Indonesia. Pada saat itu, varian Alpha menjadi momok yang menakutkan karena tingkat penyebarannya yang tinggi. Namun, kini muncul varian lebih berbahaya yaitu varian Delta yang berasal dari India.

"Varian Delta tingkat transmisinya paling cepat lebih dari Alpha. Penelitian di inggris menemukan kalau proses transmisinya 60 persen lebih cepat ketimbang varian Alpha. Gejalanya juga lebih berat dan 2,5 kali lebih banyak menyerang usia muda," ujar dr Riyadi dalam siaran langsung di Instagram @radiokesehatan, Selasa, (13/7/2021).

Ia menyebut bahwa varian Delta lebih banyak ditemukan pada masyarakat usia muda. Kondisi ini bisa diperparah jika pasien punya komorbid salah satunya obesitas.

"Anak-anak jarang parah kecuali ada komorbid. Tapi varian Delta ini bisa menimbulkan gejala berat pada usia muda. Paling muda yang saya temui dan meninggal umur 17 tahun itu pun karena ada komorbid obesitas," lanjutnya.

Sementara, Profesor Kedokteran Darurat dan Kesehatan Internasional di John Hopkins University, Dr Bhakti Hansoti, mengatakan, ada beberapa gejala infeksi virus corona varian Delta, yaitu:

- Sakit perut
- Hilangnya selera makan
- Muntah
- Mual
- Nyeri sendi
- Gangguan pendengaran

Sementara itu, Profesor Epidemiologi Genetika di King's College London, Tim Spector, mengatakan, gejala yang timbul akibat infeksi varian Delta seperti flu yang parah.

Ia menyebutkan, ada beberapa gejala yang paling banyak dilaporkan oleh penderita Covid-19 varian Delta, yaitu:

- Sakit kepala
- Sakit tenggorokan
- Pilek
- Demam

Menurut Spector, gejala Covid-19 varian awal seperti batuk dan kehilangan kemampuan penciuman menjadi lebih jarang terjadi. Sementara, pada pasien usia muda yang terinfeksi varian Delta mengalami gejala pilek atau badan terasa tidak enak atau kelelahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait