Resep Es Lumut Melon, Segar Diseruput Saat Udara Panas

  • Arry
  • 27 Okt 2023 17:38
Resep es lumut melon(ist/ist)

Saat udara terik dan panas, Anda pasti mencari minuman yang manis dan segar. Es lumut melon dapat menjadi rekomendasi untuk dinikmati di tengah udara yang panas.

Es lumut melon mudah dibuatnya. Lumut yang dipakai terbuat dari jelly yang dimasak lalu diaduk ke dalam es batu, diaduk hingga bertekstur serabut lumut.

Mengutip akun @masakTV, berikyt resep es lumut melon:

Bahan lumut:

1 bungkus bubuk jelly (nutrijell puding susu melon)
75 g gula pasir
500 ml air
Secukupnya es batu

Isian:

1 kaleng susu evaporasi
60 ml kental manis
30 ml sirup melon
100 g melon
100 g Jelly lidah buaya
1-2 sdt biji selasih

Cara Membuat es lumut melon

  1. Rendam biji selasih dalam air. Sisihkan.
  2. Campurkan bubuk jelly, gula pasir, dan air dalam panci. Aduk rata dan masak hingga mendidih.
  3. Setelah mendidih matikan api dan tuang ke dalam wadah yang berisikan es batu. Aduk-aduk.
  4. Masukan susu evaporasi, kental manis, sirup melon, melon, jelly lidah buaya, dan selasih. Aduk rata.
  5. Siapkan gelas, beri es batu sesuai selera. Tuang es lumut melon, sajikan.

Artikel lainnya: Jadwal Terbaru Kereta Cepat Whoosh Jakarta-Bandung, Kini Ada 25 Perjalanan Sehari

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait