Viral Jalan Rusak di Blitar Ditanami Pohon Pisang, Mirip Ujian SIM C

  • Arry
  • 1 Jul 2023 19:02
Jalanan rusak di Blitar, Jawa Timur mirip arena ujian SIM C(ist/ist)

Sebuah video kondisi jalan di Blitar, Jawa Timur viral di media sosial. Jalanan yang rusak ini ditanami pohon pisang. Sehingga pengemudi harus berjalan zigzag, mirip dengan ujian praktik SIM C.

"Banyak beut rintangannya udah kayak mau ujian SIM aja," tulis pengunggah dikutip Sabtu, 1 Juli 2023.

Dalam video itu terlihat kondisi jalan yang banyak ditanami pohon pisang. Tak hanya di tepi jalan, tetapi juga di tengah jalan.

Hal ini membuat pemotor yang melintas harus berjalan zigzag untuk melintasi jalan tersebut.

Jalan rusak di Kanigoro Blitar

Unggahan ini pun langsung mengundang banyak komentar netizen.

"Skali nya ujian di kantor polisi langsung lulus."

"Akhirnya tau kenapa ujian sim meliak liuk ygy."

"ujian SIM in real life."

"Caper sama pemerintah emang harus gini."

"Kalah Rossi kalau lewat jalan sini."

Jalanan viral tersebut ternyata berada di RT 2, RW 7, Dusun Semanding, Desa Banggle, Kecamatan Kanigoro, Blitar, Jawa Timur. Jalan tersebut sebenarnya sudah diaspal dua tahun lalu. Namun, karena pengaspalan yang buruk, sehingga jalan antardesa itu kembali rusak.

Artikel lainnya: Rekomendasi MUI Jawa Barat: Tutup Ponpes Al-Zaytun!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait