Menantea, bisnis minuman besutan selebgram Jerome Polin mendadak viral. Hal ini lantaran waralaba minuman teh itu telah menipu mitra bisnisnya.
Curhatan dugaan penipuan Menantea iniviral melalui akun @MenanteaHarapan. Pemilik akun menyatakan bisnis Menantea adalah scam atau penipuan karena tak kunjung mendapatkan laba.
Padahal untuk mendaftar waralaba atau franchise Menantea ini tak murah. Mitra harus mengeluarkan Rp400 juta untuk bergabung berbisnis dengan Jerome Polin.
"Ada yang cuma lima biji jualannya padahal ngumpulin duit berapa lama itu buat modalin bukanya 400jt ++," curhat sang mitra.
Akun itu juga mengritisi perusahaan Menantea yakni PT Teh Ramen Indonesia yang menjual sahamnya di situs Bizhare.id. Nilainya ditargetkan Rp2,9 miliar.
Baca juga
Dihujat Soal Konten Singgung Kematian dan Dokter, Jerome Polin Akhirnya Minta Maaf
Tercatat sudah ada 2503 orang yang menjadi investor saham tersebut. Dri website juga ditunjukan total keuntungan yang bisa dihasilkan investor dengan angka Rp 730-900 juta per tahun. Sedangkan waktu balik modalnya hanya memerlukan sekitar 38 hingga 27 bulan.
Klarifikasi Menantea
Setelah viral di media sosial, salah satu pendiri Menantea, Jehian Panangian Sijabat, buka suara. Kakak kandung Jerome Polin itu mengaku sudah bertemu dengan perwakilan mitra Menantea yang merasa dirugikan.
Baca juga
Profil Jerome Polin: Disemprot Sean Gelael, Jagoan Matematika, Masuk Daftar Forbes
"Pagi ini, saya bertemu dengan perwakilan Mitra Menantea dari 10+ toko (yang masih beroperasi maupun yang sudah tutup) dan berdiskusi hal-hal seputar kondisi penjualan, perbaikan, dan masukan kepada manajemen Menantea," tulis Jehian.
Dia pun berjanji akan melakukan perbaikan segera terhadap Menantea.
Artikel lainnya: Viral Mobil Alphard Sakti Masuk Area Terlarang Bandara, Ternyata Jemput Sri Mulyani
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News