Pernahkah Anda membayangkan bisa makan tiga kali sehari dengan uang Rp10 ribu saja. Pria ini membuktikan bisa makan kenyang tiga kali sehari dengan Rp10 ribu saat berada di Wonogiri, salah satu kota di Jawa Tengah.
“Hanya di Wonogiri dengan uang sepuluh ribu bisa makan tertib tiga kali sehari,” kata seorang pria dalam video yang diunggah ulang Instagram @undercover.id, dikutip Selasa, 14 Februari 2023.
Pria itu pun membuktikan dengan merekam kegiatannya mengisi perut hanya dengan Rp10 ribu saja. Dia memulai dengan membeli nasi rames untuk sarapan.
“Pagi hari aku beli nasi bungkus, lauknya kleman sama oseng. Dan untuk sarapan ini aku hanya bayar dua ribu rupiah,” ujarnya.
Masih dalam video itu, pria itu kemudian mendatangi warung nasi pecel untuk makan siang. “Lanjut menjelang siang aku beli nasi pecel dengan harga lima ribu rupiah saja,” katanya.
Dengan Rp5 ribu itu, dia mendapaytkan satu piring nasi pecel dengan tambahan menu dua tempe goreng dan oseng pare.
Kemudian pada malam hari, pria itu memutuskan mendatangi warung soto dengan uang tersisa Rp3 ribu. Ternyata dengan uang sisa Rp3 ribu itu, dia masih bisa membeli tiga porsi soto.
“Ini namanya soto sewu (seribu) lur alias soto satu mangkuk harganya satu ribu rupiah saja. Soto kuah bening tanpa koya khas Wonogiri,” ungkapnya.
Duit Rp10 ribu bisa makan kenyang 3 kali di kota ini
Video ini pun kemudian banyak dikomentari warganet. Mereka menyoroti, menu tersebut belum ditambah minum.
"Gak kaget sih kalau di wonogiri, aku asli wonogiri yg udah menetap di cikarang aja kalau mudik pasti seneng jajan dan murah2 pastinya, sarapan 3rb beli di pasar kota wonogiri udah sama lauk wkwkw," komen netizen.
"Aku wong Wonogiri dan itu adalah kenyataan. Kalo yg lain pengin, apa iya mau? Di Wonogiri UMK rendah tapi ya itu Suasana tenang kebutuhan pokok murah. Kangen kota kelahiranku. Smg bisa mutasi pindah lagi ke Wonogiri," tulis netizen lain.
"Hemat banget luurr. Untung penjualnya sampek berapa ya lurr.. . semoga diberikan kesehatan para pedagang nya," komen warganet lainnya.
Untuk diketahui, Wonogiri memiliki upah minimum kabupaten 2023 sebesar Rp1,97 juta. Nilai ini termasuk yang terendah di Jawa Tengah.
Jadi wajar saja jika harga-harga makanan bisa semurah itu. Tertarik kulineran di Wonogiri?
Artikel lainnya: Cerita Helena Penumpang Brio Saat Diserang Giorgio Sopir Fortuner: Syok Takut Banget
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News